Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Alfredo Vera: Kekalahan Persebaya Tanggung Jawab Saya

Kompas.com - 27/07/2018, 04:44 WIB
Ghinan Salman,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

SURABAYA, KOMPAS.com - Pelatih Persebaya Surabaya, Angel Alfredo Vera, mengaku siap bertanggung jawab atas kekalahan timnya dari Persib Bandung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (26/7) malam, dan siap menerima segala konsekuensi dari hasil buruk itu.

Bermain di hadapan pendukungnya sendiri, Persebaya Surabaya kalah 3-4 dari Persib Bandung. Hasil ini membuat Persib menjadi juara paruh musim sedangkan Persebaya tertahan di posisi ke-13. 

Pelatih Alfredo Vera mengaku siap menerima apa pun keputusan yang akan diambil oleh manajemen setelah kekalahan. Namun, pelatih asal Argentina itu meminta seluruh pihak tetap tenang dan tidak menyikapi berlebihan hasil pertandingan.

"Saya yang bertanggung jawab atas kekalahan tim ini," kata Alfredo.

Baca juga: Selangkah Lagi, Bali United Datangkan Calon Pemain Termahal Liga 1 2018

Alfredo memilih irit bicara terkait kemungkinan tetap bertahan atau mundur dari kursi pelatih.

"Nanti keputusan mungkin akan ada dari manajer atau petinggi klub. Saya tidak bisa berpikir terlalu jauh seperti itu. Saya punya kontrak,” kata dia.

Alfredo Vera menilai, pemainnya banyak melakukan kesalahan yang mampu dimanfaatkan dengan baik oleh lawan. Meski unggul dari segi penguasan bola, Persebaya tak mampu mengejar ketertinggalan.

"Hari ini kami tidak main bagus. Persib lebih efektif di babak pertama," ujar Alfredo Vera. 

"Kami sudah tahu mereka akan bermain seperti itu. Kesalahan kami berhasil dimanfaatkan mereka," ujarnya.

Dengan kekalahan itu, Alfredo tentu akan melakukan sejumlah evaluasi menyambut putaran kedua dengan mendatangkan beberapa pemain baru. Namun, mantan pelatih Persipura Jayapura ini tidak mau tergesa-gesa dalam mengambil keputusan.

"Kami sudah mulai evaluasi. Kami harus berpikir, tenang, tidak bisa karena hasil seperti ini langsung ambil keputusan terlalu terburu-buru. Kompetisi masih panjang," kata dia.

Baca juga: Menang atas Persebaya, Persib Juara Paruh Musim Liga 1 2018

Sementara itu, salah satu penyerang Persebaya, Fandi Eko Utomo, meminta maaf kepada suporter atas kekalahan tersebut. Ia memastikan bahwa seluruh pemain Persebaya sudah berjuang maksimal untuk meraih hasil terbaik.

"Saya mewakili teman-teman meminta maaf kepada Bonek karena belum bisa memberikan hasil yang maksimal. Semua sudah berusaha maksimal dan kami harap bisa lebih baik lagi," ucap Fandi.

Kekalahan dari Persib Bandung juga menuai kecaman dari suporter atau yang akrab disebut Bonek. Mereka meminta pelatih Alfredo Vera dan Manajer Choirul Basalamah mundur. Di tribune suporer, teriakan agar sang pelatih dan manajer Persebaya itu mundur menggema di sepanjang pertandingan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Rencana Persib Bidik Pemain Timnas U23 Indonesia

Liga Indonesia
Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Elkan Baggott dan Alfeandra Dewangga, Opsi untuk Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Siaran Langsung Thomas dan Uber Cup, Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Apa Itu Clairefontaine, Lokasi Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Daftar Juara Piala Asia U23: Jepang Tim Tersukses, Punya 2 Gelar

Internasional
Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com