Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga 1, Persib Kalahkan Persipura, Barito Putera Atasi PSIS

Kompas.com - 12/05/2018, 20:43 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung berhasil mengalahkan Persipura Jayapura dengan skor 2-0 pada laga pekan ke-8 Liga 1 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu (12/5/2018) malam.

Dua gol kemenangan Persib dicetak oleh duet striker asingnya yakni, Ezechiel N'Douasel pada menit ke-28 dan Jonathan Bauman (53').

Raihan tiga poin ini membuat Persib naik ke peringkat ketujuh dengan koleksi 11 poin dan masih menyimpan satu laga.

Kekalahan ini membuat Persipura terancam kehilangan posisi puncak, andai Madura United dan PSM Makassar berhasil mengalahkan lawannya pada pekan ini.

Baca juga: Sriwijaya FC Vs Bhayangkara FC - Satu Gol Dianulir Warnai Kemenangan Laskar Wong Kito

Tampil di hadapan pendukungnya sendiri, Persib Bandung tampil menekan sejak menit awal pertandingan.

Namun, ribuan bobotoh yang hadir di stadion harus menunggu sampai menit ke-28 untuk melihat tim kesayangannya mencetak gol.

Striker asing Persib, Ezechiel N'Douasel berhasil mencetak gol melalui tendangan 12 pas. penalti ini didapat Persib akibat pelanggaran Yohanis Tjoe kepada N'Douasel di kotak terlarang. 

Skor 1-0 untuk keunggulan Persib bertahan hingga turun minum. Pada babak kedua, kedua tim bermain lebih terbuka untuk bisa mencetak gol.

Pada menit ke-53, Persipura hampir menyamakan kedudukan andai tendangan Boaz Salossa dari luar kotak penalti tidak melebar.

Pada menit ke-65, Persib berhasil menggandakan keunggulan lewat sepakan mendatar kaki kiri Jonathan Bauman memanfaatkan kemelut di muka gawang Dede Sulaiman.

Pada pertandingan lain, tuan rumah Barito Putera berhasil mengalahkan PSIS Semarang 3-1 di Stadion 17 Mei Banjarmasin.

Tiga gol Barito dicetak oleh Samsul Arif (9', 47'), bunuh diri Petar Planic (53') dan Rizky Pora pada masa injury time . Sementara satu gol PSIS dicetak oleh Ibrahim Conteh pada menit ke-61.

Dengan hasil ini, maka Barito Putera untuk sementara naik ke peringkat keempat klasemen dengan koleksi 13 poin. Sementara itu, PSIS turun satu peringkat ke posisi 17 dengan raihan 8 angka.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Hasil Bundesliga, Bayer Leverkusen Torehkan Rekor Invincible

Bundesliga
Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Shin Tae-yong Akan Melakoni 3 Laga Dalam Rentang Waktu 10 Hari

Timnas Indonesia
FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

FC Utrecht Lepas Ivar Jenner ke Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

PSSI Umumkan Manajer Timnas U20 dan Timnas Putri Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Hasil Persib Vs Bali United 3-0, Maung ke Final Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

LIVE Persib Vs Bali United, Maung Bandung Unggul 3-0

Liga Indonesia
Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Babak Pertama Persib Vs Bali United, Ciro-Febri Bawa Maung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

LIVE Persib Vs Bali United, Gol Febri Hariyadi Bikin Maung Bandung Unggul 2-0

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

LIVE Persib Vs Bali United, Ciro Cetak Gol, Persib Unggul 1-0

Liga Indonesia
Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Momen Pochettino Merasa Bakal Dipecat Saat di Chelsea

Liga Inggris
LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

LIVE Persib Vs Bali United, Aksi Heroik Kevin Mendoza Gagalkan Tendangan Ricky Fajrin

Liga Indonesia
LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

LIVE Persib Vs Bali United, Febri Hariyadi Diganjar Kartu Kuning

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Hasil Thailand Open 2024: Rinov/Pitha Gugur, Febriana/Amalia Lolos ke Final

Badminton
Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Si Jalak Harupat Masih Harus Gunakan VAR Mobile, Belum Bisa Permanen

Liga Indonesia
Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Arne Slot Pastikan Jadi Pengganti Juergen Klopp di Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com