Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Legenda Sepak Bola Brasil Ini Mengagumi Rashford

Kompas.com - 13/11/2017, 12:28 WIB

KOMPAS.com - Legenda sepak bola Brasil, Ronaldo Nazario, mengagumi penyerang muda timnas Inggris, Marcus Rashford. Ronaldo bahkan menyebut Rashford sebagai titisan dirinya.

Penyerang Manchester United tersebut memiliki kecepatan dan kemampuan mengolah bola. Kelebihan striker berusia 20 tahun itu yang membuat Ronaldo memberikan pujian.

"Saya melihat diri saya dalam permainannya. Dia bersemangat dan cepat," ujar Ronaldo, peraih tiga gelar Pemain Terbaik Dunia, seperti dilansir BolaSport.com dari Mirror.

Bak cenayang, Ronaldo bahkan menyebut Rashford memiliki masa depan yang cerah.

"Seorang penyerang harus haus gol. Saya melihat bakat itu di dalam dirinya. Dia punya masa depan yang cerah," kata pria beralias Il Phenomeno itu.

Membalas pujian dari sang legenda, Rashford balik memuji Ronaldo.

"Saya selalu menyaksikan pertandingannya. Dia  adalah pemain hebat yang telah mendapatkan semua dalam kariernya. Jadi ketika Anda mendengar orang sepertinya memuji Anda, jelas Anda akan merasa sangat tersanjung," kata Rashford.

Rashford dkk akan menghadapi timnas Brasil pada laga uji coba, Selas (14/11/2017) atau Rabu dini hari WIB. Dia memberikan pujian kepada tim Samba, yang sudah lima kali meraih trofi Piala Dunia.

"Siapa yang tidak menikmati menonton pertandingan mereka? Saat mereka dalam form terbaik, mereka selalu menyajikan pertandingan yang luar biasa," ujar Rashford.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Run The City Medan Diikuti 1.000 Pelari, Usung Konsep Point to Point

Liga Indonesia
Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Greysia Polii Bangga Tim Uber 2024, Angkat Perempuan Indonesia

Badminton
Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Bangga Bisa Tampil di Final, Siti/Ribka Akui Keunggulan Ganda China

Badminton
Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Hasil Final Piala Uber 2024: Ester Kalah, Indonesia Runner-up

Badminton
Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Cetak Sejarah, Girona akan Main di Liga Champions untuk Pertama Kali

Liga Spanyol
Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Top Skor Liga Inggris: Cetak Quattrick, Haaland Teratas dengan 25 Gol

Liga Inggris
Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Inter Miami Vs NYRB: Messi 5 Assist dan Menggila, Pecahkan 2 Rekor MLS

Liga Lain
Maarten Paes Tahan Penalti Bernardeschi tetapi Kena Gol Kelas Dunia

Maarten Paes Tahan Penalti Bernardeschi tetapi Kena Gol Kelas Dunia

Timnas Indonesia
Hasil Final Uber Cup 2024: Siti/Ribka Kandas 2 Gim Langsung, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Uber Cup 2024: Siti/Ribka Kandas 2 Gim Langsung, Indonesia 0-2 China

Badminton
Real Madrid Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ukir Sejarah Langka

Real Madrid Juara Liga Spanyol, Luka Modric Ukir Sejarah Langka

Liga Spanyol
Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China

Hasil Final Piala Uber 2024: Gregoria Kalah, Indonesia Tertinggal 0-1 dari China

Badminton
Ipswich dan Elkan Baggott Promosi, Kebahagiaan Tanah Air

Ipswich dan Elkan Baggott Promosi, Kebahagiaan Tanah Air

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com