Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heynckes Ingin Buat Thomas Mueller Kembali Tajam

Kompas.com - 12/10/2017, 10:40 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih interim FC Bayern Muenchen, Jupp Heynckes, sudah punya rencana untuk mengembalikan performa Thomas Mueller yang tak maksimal sejak musim lalu.

Sejak diumumkan sebagai pengganti sementara Carlo Ancelotti, Heynckes memang diyakini akan membantu Mueller dari masa paceklik golnya.

Seperti dilansir BolaSport.com dari Bild, Heynckes sudah menggelar sesi latihan pertama bersama skuad Bayern selepas Kualifikasi Piala Dunia 2018.

Thomas Mueller juga hadir dalam sesi latihan tersebut.

Menurut Heynckes, Mueller perlu melatih semua aspek yang dia butuhkan untuk kembali tampil bagus.

"Dia perlu kembali melatih kolaborasi dengan rekan setimnya, juga penyelesaian akhir. Asalkan dia siap dan termotivasi, penampilan Mueller bisa jauh lebih baik," ujar Heynckes.

Pelatih berusia 72 tahun tersebut juga meminta Mueller fokus.

"Penting baginya bekerja dengan fokus dan berkonsentrasi di setiap sesi latihan," tuturnya.

Mueller sendiri punya kesan positif setelah sesi latihan berakhir.

"Saya sudah berlatih dua kali dan semuanya berjalan lancar," kata pemain nasional Jerman tersebut.

Kiprah Mueller sudah jadi sorotan sejak musim 2016-2017 karena dinilai tak maksimal di bawah arahan Carlo Ancelotti, eks pelatih Die Roten.

Baca juga: Kegelisahan Mueller di Bayern

Selama berada di bawah arahan Ancelotti, produktivitas gol Mueller merosot tajam dan sempat hanya berstatus sebagai pelapis.

Di ajang Liga Jerman pada musim 2016-2017, pemain berusia 28 tahun itu hanya mampu mencetak lima gol.

Raihan tersebut merupakan yang terendah selama Mueller menjadi andalan utama Bayern sejak 2010-2011.

Bandingkan dengan performa di tangan Heynckes, Mueller memiliki rata-rata 10,6 gol per musim selama tiga tahun di ajang Liga Jerman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23: Mental Baja, Saatnya Mimpi Lebih Tinggi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com