Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Manajemen Persib Bandung Segera Cari "Joki" Pelatih

Kompas.com - 21/08/2017, 18:35 WIB
Dendi Ramdhani

Penulis

BANDUNG, KOMPAS.com - Manajemen Persib Bandung kian menyiratkan bakal mempertahankan Herrie 'Jose' Setyawan. Namun, untuk menduduki kursi pelatih kepala, Jose harus mengantongi lisensi AFC A.

Selepas laga Liga 1 kontra Persegres Gresik United, Minggu (20/8/27) malam, Jose langsung bertolak ke Sawangan, Depok, untuk menjalani tes lisensi. Untuk sementara waktu, pelatih fisik Yaya Sunarya akan memegang kendali.

"Pak Herrie tidak ada karena kursus kepelatihan. Untuk sementara pelatihnya Pak Yaya. Sampai dia nanti balik lagi kami masih menunjuk Pak Herrie sebagai pelatih," ucap Komisaris Utama PT PBB Zainuri Hasyim, Minggu (20/8).

Persib sempat diultimatum oleh PSSI yang mengharuskan segera memiliki pelatih berlisensi A AFC sepeninggal Djadjang Nurdjaman. Maung Bandung diberi tenggat waktu hingga 1 September 2017.

Untuk menyiasati hal itu, manajemen Persib berencana mendatangkan pelatih sementara selama Jose menjalani kursus kepelatihan. Cara serupa juga pernah ditempuh saat Persib menunjuk Emral Abus mendampingi Djadjang pada gelaran AFC Cup 2015.

Emral ditunjuk lantaran saat itu Djadjang belum mengantongi lisensi A AFC.

"Sekarang masih dibicarakan, mungkin akhir Agustus nanti bisa kami umumkan. Nantinya kami akan pakai cara seperti di AFC, jadi tidak akan ada pelatih baru," ujar Zainuri.

"Ya, model kayak dulu-dulu. Kan ada yang lisensi A, sama seperti dulu di AFC. Emral pelatih tapi di lapangan (latihan) tetap Herrie," tambah Zainuri.

Dipertahankannya Jose tak lepas dari hasil positif yang dialami Persib. Dari lima laga yang dijalani Jose, Persib mencatat dua kemenangan, dua imbang dan sekali kalah.

"Kenapa (dipertahankan), sekarang peningkatannya bagus. Kalau ada pelatih baru harus menyesuaikan lagi, dari nol lagi. Inikan lagi bagus. Tetapi kalau ternyata pada putaran dua ini ada pelatih bagus (Herrie Jose) kenapa tidak dipertahankan," papar Zainuri.

Namun rencana tersebut bukan tanpa kendala. Zainuri menjelaskan, dia cukup kesulitan mencari pelatih yang punya kesamaan visi dengan Herrie.

"Kami harus nyari yang lisensi A yang bisa dipadukan dengan Herrie, itu yang gak gampang. Apalagi sekarang kan kompetisi lagi jalan. Kalau kami mau nyari siapa, semua dipakai klub. Intinya pelatih nanti harus orang yang bisa bersinergi dengan pelatih yang sudah ada," ujarnya. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Menpora Kunjungi Al Nassr, Bahas Kans Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U20

Sports
Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Piala Asia U23 2024: Magi STY Disorot Pelatih Irak, Indonesia Wajib Dihormati

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Al Nassr Vs Al Khaleej 3-1: Voli Ronaldo Sakti, Faris Najd Tembus Final

Liga Lain
Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Parma Promosi, Buffon dan Dino Baggio Beri Ucapan Menyentuh

Liga Italia
5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

5 Poin Penting dari Jumpa Pers STY-Rio Fahmi Jelang Irak Vs Indonesia

Timnas Indonesia
Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Jadon Sancho Jadi Bintang Dortmund: 12 Dribel Tuntas, Setara Messi

Liga Champions
Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Piala Asia U23 2024: Irak Mata-matai Timnas Indonesia, Waspada Pemain dari Eropa

Timnas Indonesia
Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Parma Kembali ke Serie A Sementara Jay Idzes Cetak 2 Gol bagi Venezia

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com