Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cassano Batalkan Rencana Pensiun

Kompas.com - 18/07/2017, 22:59 WIB

KOMPAS.com - Mantan striker timnas Italia, Antonio Cassano, membatalkan niatnya untuk gantung sepatu. Dalam jumpa pers pada Selasa (18/7/2017) sore waktu setempat, pemain 35 tahun tersebut mengatakan ingin menikmati musim baru bersama Verona.

Beberapa jam sebelum jumpa pers tersebut, Cassano sudah memberikan indikasi pensiun. Kepada beberapa rekannya di klub Verona, dia mengakui bahwa kerinduannya kepada keluarga membuat dia ingin mengakhiri kariernya di lapangan hijau.

Padahal, Cassano baru saja menandatangani kontrak dengan Verona, tepatnya delapan hari yang lalu. Rupanya mantan pemain AS Roma dan Real Madrid ini membatalkan niatnya tersebut.

Baca Juga:

Mengejutkan! Cassano Pensiun setelah 8 Hari Bergabung dengan Verona

Gabung Verona, Cassano Kembali Berduet dengan Pazzini

Cassano: Harga Transfer Pogba dan James Rodriguez Terlalu Tinggi

"Pagi ini saya mengalami momen yang membuatku lemah, jatuh, tetapi kemudian saya berpikir lagi. Jika saya memutuskan untuk melakukannya maka akan menjadi bencana karena saya sudah mengalaminya berkali-kali dalam karierku," ujar Cassano dalam jumpa pers, seperti dikutip dari The Guardian.

"Saya tiba-tiba merasa kehilangan keluarga dan terlalu emosional. Tetapi sekarang saya ingin memiliki musim yang fantastis. Saya sudah kehilangan tujuh kilogram dan saya sangat termotivasi. Jangan kesal dengan semua ini karena hanya dalam dua pertandingan kita akan melupakan semua ini."

Sementara itu pihak Verona memastikan bahwa mereka akan memperhatikan masalah yang menimpa Cassano. Klub memastikan bahwa keluarga Cassano akan pindah sehingga dekat dengannya.

Cassano memulai karier profesional di Bari pada 1999 dan pernah bermain untuk Roma, Real Madrid, AC Milan dan Inter Milan. Dia pun pernah merasakan 39 penampilan bersama timnas Italia tetapi absen saat Azzurri juara Piala Dunia 2006 setelah mengalami musim yang buruk bersama Madrid.

Ketika di Madrid, Cassano hanya tampil dalam 19 pertandingan liga, kemudian dipinjamkan ke Sampdoria pada musim 2007-08. Dia lalu dibeli secara permanen oleh Sampdoria dan sempat bersinar lagi.

Sedangkan bersama Verona, Cassano sudah sempat tampil dalam dua pertandingan uji coba pra-musim, sebelum muncul kabar akan pensiun. Tetapi dengan pernyataan terbaru ini, Cassano akan berduet lagi dengan mantan tandemnya di Sampdoria, Giampaolo Pazzini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Kemenpora-Bappenas Dorong Pemuda Berjejaring demi Keberlanjutan Kebijakan SDM

Sports
Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pernyataan Selangor FC soal Faisal Halim Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Liga Lain
RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

RCTI Premium Sports, Diikuti Persija-PSIS dan 2 Klub Malaysia

Sports
Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Dampak Penyiraman Air Keras kepada Pemain Timnas Malaysia Faisal Halim

Internasional
Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Madrid Vs Bayern, Alasan Los Blancos Tunda Pesta Juara Liga Spanyol

Liga Champions
Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Suara Prihatin soal Insiden Air Keras terhadap Striker Malaysia Faisal Halim

Internasional
Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Jadwal Timnas Indonesia Vs Korea Selatan di Piala Asia U17 Putri 2024

Timnas Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas U17 Putri Indonesia Vs Korea Selatan: Garuda Pertiwi Matangkan Komunikasi

Timnas Indonesia
Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Sinyal Persebaya Surabaya Lakukan Perombakan Tim

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com