Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sebuah Buku Ungkap Ronaldo Dapat Disewa untuk Kepentingan Pribadi

Kompas.com - 13/05/2017, 16:45 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

KOMPAS.comCristiano Ronaldo tak hanya disewa buat promosi sebuah produk. Ternyata, jasa megabintang Real Madrid itu juga bisa digunakan untuk kepentingan pribadi.

Bisnis penyewaan Ronaldo dikuak dalam buku bertajuk Football Leaks: The Dirty Business of Football. Di sana diungkapkan biaya yang harus dikeluarkan untuk memiliki sang superstar secara non-permanen.

Buku yang cuma beredar di Jerman itu menyebut bahwa tarif sewa Ronaldo untuk durasi empat setengah jam adalah 920.000 pounds atau sekitar Rp 15,7 miliar.

Si penyewa bisa melakukan banyak hal bersama Ronaldo, seperti mendapatkan tanda tangan, selfie, dan masih banyak lagi.

Kegiatan tersebut tentu menambah pemasukan Ronaldo. Dari gajinya bermain di Madrid saja, penyerang berusia 32 tahun itu sudah mengantongi 400.000 pounds per pekan.

Wajar kalau harga sewa Ronaldo dipatok setinggi langit. Keberhasilan meraih dua gelar Liga Champions, dua Ballon d'Or, dan satu Piala Eropa dalam tiga tahun terakhir menjadikan CR7 sebagai pesepak bola terbesar saat ini.

Ronaldo bukan satu-satunya bintang lapangan hijau yang "ditelanjangi" oleh Football Leaks: The Dirty Business of Football.

Di dalam buku itu juga terkuak soal upah setinggi langit dari dua pilar Manchester United, Paul Pogba dan Zlatan Ibrahimovic.

Ibrahimovic disebut mendapatkan gaji 367.600 pounds per pekan. Jumlah tersebut lebih besar dari upah Pogba yang bernilai 165.500 pounds.

Football Leaks: The Dirty Business of Football sendiri merupakan hasil karya dua jurnalis media Der Spiegel, Michael Wulzinger dan Rafael Buschmann. (Ade Jayadireja)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Saat Rekor Penalti Pemain Guinea Ternoda dalam Laga Vs Timnas U23 Indonesia...

Internasional
Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Guinea dan Ilaix Moriba Diserbu Komentar Rasis, Sepak Bola Seharusnya Mempersatukan

Timnas Indonesia
Guinea Masuk Grup 'Neraka' Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Guinea Masuk Grup "Neraka" Olimpiade 2024, Pelatih Reuni dengan Henry

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Timnas Indonesia Usai Garuda Muda Jalani Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap 'Sulit' Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Pelatih Guinea Tiga Kali Ucap "Sulit" Usai Lawan Timnas U23 Indonesia

Timnas Indonesia
Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Bola Emas Diego Maradona di Piala Dunia 1986 Akan Dilelang

Internasional
Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Semifinal Championship Series Ingatkan Bos Persib ke Tahun 2014

Liga Indonesia
Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Guinea Kalahkan Indonesia dan Lolos Olimpiade, Ulangi Sejarah 56 Tahun

Internasional
Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Proliga 2024, Bandung bjb Tandamata Serukan Bangkit Usai Takluk

Liga Indonesia
Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Bayer Leverkusen ke Final Liga Europa: 49 Laga Tak Terkalahkan, Rekor Baru di Eropa

Liga Lain
Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Kepala Witan Sulaeman Dijahit Usai Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Erick Thohir Bidik Indonesia Tampil di Olimpiade Los Angeles 2028

Timnas Indonesia
Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Jangan Pernah Menangis, Coach Shin Tae-yong

Liga Indonesia
Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Jadwal MotoGP Perancis 2024, Tekad Sang Juara Dunia Taklukan Le Mans

Motogp
Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Erick Thohir Apresiasi Perjuangan Indonesia, Skuad Garuda Punya Generasi Emas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com