Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 08/05/2017, 10:00 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

Sumber JUARA

LONDON, KOMPAS.com - Manajer Manchester United, Jose Mourinho, mengisyaratkan angkat tangan untuk membawa timnya lolos ke Liga Champions dari jalur liga. Manajer berusia 54 tahun itu kini ingin Setan Merah fokus penuh di Liga Europa.

Rekor tak terkalahkan Man United di Premier League atau kasta tertinggi Liga Inggris terhenti di angka 25 setelah tumbang 0-2 dari Arsenal di Stadion Emirates, Minggu (7/5/2017).

Man United takluk akibat gol tendangan jarak jauh Granit Xhaka (menit ke-54) dan tandukan jarak dekat Danny Welbeck (57').

Hasil ini membuat Man United tertahan di posisi kelima klasemen Liga Inggris dengan 65 poin. Setan Merah tertinggal lima poin dari Liverpool dan empat dari Manchester City yang berada di peringkat ketiga dan keempat klasemen sementara.

Meski masih memiliki peluang finis di empat besar dengan sisa tiga pertandingan, Mourinho lebih memilih membawa Man United fokus menjuarai Liga Europa demi mendapat satu tiket ke fase grup Liga Champions musim depan.

Man United kini telah tampil di semifinal Liga Europa menghadapi Celta Vigo dan meraih kemenangan 1-0 pada leg pertama di Estadio Balaidos, Kamis (4/5/2017). Setan Merah akan memainkan leg kedua di Old Trafford pada Kamis (11/5/2017).

"Kini semuanya adalah tentang Liga Europa. Anda bisa bilang kami menciptakan peluang dan tidak bisa berkata tidak berusaha memenangi pertandingan (kontra Arsenal)," kata Mourinho kepada BBC.

"Kini pertandingan pada Kamis (leg kedua semifinal Liga Europa) adalah segalanya bagi kami," tuturnya.

Sebagai persiapan menghadapi Celta Vigo, Mourinho pun mengaku menyimpan beberapa pemain utama saat menghadapi Arsenal agar tampil fit.

"Paul Pogba tidak bermain, Marcus Rashford hanya tampil beberapa menit, dan lainnya tidak bermain sehingga pada Kamis nanti kami akan memiliki tim dengan kondisi yang sangat baik," ucap Mourinho. (Verdi Hendrawan)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber JUARA
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda

Terkini Lainnya

Target Timnas Indonesia: Tembus 100 Besar Ranking FIFA, Lolos Piala Dunia

Target Timnas Indonesia: Tembus 100 Besar Ranking FIFA, Lolos Piala Dunia

Timnas Indonesia
Pertimbangan Persib Daratkan Kiper Baru Kevin Ray Mendoza

Pertimbangan Persib Daratkan Kiper Baru Kevin Ray Mendoza

Liga Indonesia
Daftar Tim 16 Besar Liga Champions: Arsenal-Madrid Juara Grup, MU Sulit

Daftar Tim 16 Besar Liga Champions: Arsenal-Madrid Juara Grup, MU Sulit

Liga Champions
Benfica Vs Inter 3-3: Comeback Gila Nerazzurri Lapis Dua, Pazza!

Benfica Vs Inter 3-3: Comeback Gila Nerazzurri Lapis Dua, Pazza!

Liga Champions
Kompetisi Antarklub ASEAN Direncanakan, Juara IBL Bisa Bermain

Kompetisi Antarklub ASEAN Direncanakan, Juara IBL Bisa Bermain

Olahraga
Hasil Liga Champions, Man United Tertahan, Arsenal Meledak, Madrid...

Hasil Liga Champions, Man United Tertahan, Arsenal Meledak, Madrid...

Liga Champions
Hasil Real Madrid Vs Napoli: Hujan 6 Gol, Bocah 19 Tahun Bawa Los Blancos Juara Grup

Hasil Real Madrid Vs Napoli: Hujan 6 Gol, Bocah 19 Tahun Bawa Los Blancos Juara Grup

Liga Champions
Hasil Arsenal Vs Lens 6-0: Ledakan Dahsyat Meriam, 5 Gol Setengah Jam

Hasil Arsenal Vs Lens 6-0: Ledakan Dahsyat Meriam, 5 Gol Setengah Jam

Liga Champions
Juergen Klopp Konfirmasi Cedera Alisson dan Jota Cukup Buruk

Juergen Klopp Konfirmasi Cedera Alisson dan Jota Cukup Buruk

Liga Inggris
Hasil Galatasaray Vs Man United 3-3: Blunder Onana, Setan Merah Tertahan di 'Neraka'

Hasil Galatasaray Vs Man United 3-3: Blunder Onana, Setan Merah Tertahan di "Neraka"

Sports
Link Live Streaming Real Madrid Vs Napoli di Liga Champions

Link Live Streaming Real Madrid Vs Napoli di Liga Champions

Internasional
Link Live Streaming Galatasaray Vs Manchester United, Kickoff 00.45 WIB

Link Live Streaming Galatasaray Vs Manchester United, Kickoff 00.45 WIB

Liga Champions
Agustin Ruberto Puncaki Daftar Top Skor Piala Dunia U17 2023, Pemain Cerdas dan Mau Berkorban

Agustin Ruberto Puncaki Daftar Top Skor Piala Dunia U17 2023, Pemain Cerdas dan Mau Berkorban

Sports
Galatasaray Vs Man United, Ambisi Singa Istanbul Singkirkan Setan Merah

Galatasaray Vs Man United, Ambisi Singa Istanbul Singkirkan Setan Merah

Sports
Argentina Gagal ke Final Piala Dunia U17 2023, Tetap Serius Hadapi Perebutan Podium 3

Argentina Gagal ke Final Piala Dunia U17 2023, Tetap Serius Hadapi Perebutan Podium 3

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com