Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi dan Jadwal Liga Europa, Manchester United Vs Anderlecht

Kompas.com - 20/04/2017, 08:19 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com - Manchester United akan melakoni pertandingan perempat final kedua Liga Europa kontra Anderlecht di Stadion Old Trafford, Kamis (20/4/2017) atau Jumat dini hari WIB. Laga tersebut dijadwalkan akan disiarkan oleh SCTV pukul 02.00 WIB.

Manchester United bermodalkan hasil imbang 1-1 pada pertama di Brussels, pekan lalu. Untuk lolos, Setan Merah - julukan Manchester United - harus menang dengan skor berapa pun atau imbang tanpa gol.

Melihat rekor dan statistik pertemuan, bukan perkara sulit bagi Manchester United untuk melewati hadangan Anderlecht. Dalam tiga pertandingan kandang terakhir kontra Anderlecht, Setan Merah selalu menang dan membukukan 18 gol.

Pasukan Jose Mourinho juga punya rekor apik di Liga Europa musim ini. Mereka tak pernah kalah dalam lima pertandingan terakhir ketika berlaga di Old Trafford.

Liga Europa menjadi salah satu jalan Manchester United untuk bisa tampil ke Liga Champions, dengan syarat menjadi juara. Hal ini ditegaskan manajer Jose Mourinho.

Baca: Mourinho Pilih Man United Juara Liga Europa daripada Finis 4 Besar

Selain itu, trofi Liga Europa - dulu bernama Piala UEFA - akan menyempurnakan penghargaan kompetisi antarklub Eropa Manchester United. Mereka sebelumnya pernah menjadi juara Piala Winners dan Liga Champions, tetapi selalu gagal di Liga Europa.

Berikut adalah fakta pertandingan antara Manchester United dan Anderlecht di Old Trafford:

Jadwal siaran langsung: Jumat, 21 April 2017, SCTV, 02.00 WIB

Fakta menarik jelang pertandingan

  • Manchester United tak pernah kalah dalam pertandingan kompetisi antarklub Eropa di Old Trafford sejak babak 16 besar Liga Champions 2012-2013 ketika takluk 1-2 dari Real Madrid. Sejak saat itu, mereka menang 13 kali dan hanya seri tiga kali.
  • Anderlecht tak pernah menang ketika bertanding di Tanah Inggris. Dari 15 lawatan, mereka kalah 13 kali dan hanya bisa mencuri satu poin dalam dua kesempatan.
  • Pertemuan pertama Mancester United dengan Anderlecht di kompetisi antarklub Eropa terjadi pada September 1956. Kala itu, Manchester United menang 10-0 dan menjadi rekor kekalahan terburuk Anderlecht di kompetisi antarklub Eropa.
  • Manchester United selalu menang dalam lima pertandingan kandang Liga Europa musim ini dan hanya kemasukan sekali. Sementara itu, Anderlecht hanya kalah sekali dari tujuh laga tandang di kompetisi antarklub Eropa musim ini.

Prediksi susunan pemain

Manchester United (3-4-3): Romero; Bailly, Rojo, Darmian; Valencia, Pogba, Herrera, Shaw; Mkhitaryan, Ibrahimovic, Rashford

Anderlecht (4-2-3-1): Ruben; Obradovic, Nuytinck, Mbodji, Appiah; Dendoncker, Tielemans; Acheampong, Stancui, Hanni; Teodorczyk

Komentar pelatih

Jose Mourinho (Manchester United): "Memenangi Liga Europa menjadi penutupan musim sempurna bagi kami. Akan menjadi sempurna ketika memungkasi kompetisi dengan mencoba membangun tim dan memulihkan mentalitas pemain dengan bermain di final Liga Europa."

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga 250 Ribu

Tiket Timnas Indonesia Vs Tanzania: Dua Kategori, Harga 250 Ribu

Timnas Indonesia
Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Al Nassr Vs Al Ittihad, Ronaldo Cetak Sejarah, Faris Najd Berjaya

Liga Lain
De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

De Rossi Minta AS Roma Contoh Atalanta

Liga Italia
Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Masa Depan Ten Hag di MU Tak Pasti, Sir Jim Ratcliffe Kepincut De Zerbi

Liga Inggris
Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Skuad Milan Vs Roma di Australia: Dipimpin Bonera, Giroud Masih Ada

Liga Italia
Borobudur Marathon 2024 Usung Tema 'Run On, Mark It!', Target 10.000 Pelari

Borobudur Marathon 2024 Usung Tema "Run On, Mark It!", Target 10.000 Pelari

Olahraga
Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Singapore Open 2024: Ginting Percaya Diri Pertahankan Gelar, Jaga Mental

Badminton
Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Tai Tzu Ying Mundur, Gregoria Hadapi Wakil AS di Singapore Open 2024

Badminton
Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Pelatih Klub Elkan Baggott Tak Lagi Jadi Pilihan Chelsea

Internasional
Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Skuad Timnas Spanyol untuk Euro 2024: 2 Remaja Barca, Tanpa Asensio

Internasional
Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya 'Comeback'

Kepala Madura United Tetap Tegak Usai Kalah 0-3, Percaya "Comeback"

Liga Indonesia
Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki '4-3-3' dari Ibra

Milan Sepakat dengan Fonseca Usai Teka-teki "4-3-3" dari Ibra

Liga Italia
Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Xavi bak Picu Gempa Bumi di Barcelona, Merasa Tidak Dihargai

Liga Spanyol
Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Improvisasi Bojan Saat Persib Tertekan Madura United lalu Pecah Kebuntuan

Liga Indonesia
Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Putri Indonesia Hadapi Singapura, Mochizuki Soroti Komunikasi

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com