Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pengaruh Musik dan Seni bagi Elias

Kompas.com - 07/04/2017, 21:20 WIB
Ferril Dennys

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Charalamboss Elias David mengaku mendapatkan dukungan penuh dari kedua orang tuanya untuk mewujudkan kariernya sebagai pemain profesional.

Elias memang tidak memiliki darah sepak bola. Ibunya adalah pianis terkenal yakni Ary Sutedja, sementara ayahnya seniman berkebangsaan Yunani bernama Neocles Nicolas.

"Saya tetap mendapatkan dukungan dari orang tua. Seni dan musik juga memengaruhi saya untuk tampil lebih tenang dan disiplin," kata Elias.

Elias sudah jatuh cinta kepada sepak bola saat usianya baru empat tahun. "Saat itu saya dikasih bola dan sepatu oleh orang tua," kenang pemain yang mengidolakan Zlatan Ibrahimovic tersebut.

Sejak saat itu, Elias berusaha keras mewujudkan impiannya menjadi pemain sepak bola. Ia sempat menuntut ilmu di Villa 2000.

Sejumlah prestasi dia torehkan. Salah satunya adalah menjadi pencetak gol terbanyak Liga Kompas Gramedia (LKG) U-14 musim 2015-2016. Saat itu, dia mencetak 22 gol.

Bakat besar Elias tercium Indra Sjafri. Dia merupakan satu dari 14 pemain luar negeri yang dipanggil mengikuti seleksi timnas U-18 sejak Kamis (6/4/2017).

"Pengalaman bermain di LKG dan luar negeri membantu saya untuk mengikuti seleksi," tuturnya.

Terkait seleksi, Elias mengaku sudah beradaptasi dengan baik. Terbukti, dia mencetak satu gol saat bertanding.

"Secara kondisi fisik sudah lebih baik dan saya sudah mengenal beberapa pemain," ujarnya.

Elias dituntut untuk tidak cepat puas. Dia harus mengeluarkan kemampun terbaiknya hingga seleksi berakhir pada 10 April.

Apalagi, Indra sudah mengatakan bahwa dia tidak mengistimewakan 14 pemain dari luar negeri dalam membentuk skuadnya. Semua pemain punya peluang yang sama membela Merah-Putih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Tahu Kekuatan Indonesia, Uzbekistan Bersiap

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Berjaya, Indonesia Bekuk Inggris

Badminton
Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Piala Asia U23: Uzbekistan Kuat, Indonesia Punya Pengalaman dari Ferarri-Hokky

Timnas Indonesia
Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Arteta Dapat Saran dari Wenger untuk Bawa Arsenal Juara Liga Inggris

Liga Inggris
Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol 2024: Marquez Terdepan, Disusul Bezzecchi-Martin

Motogp
Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Hasil Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Menang, Indonesia Unggul 2-0 Atas Inggris

Badminton
Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Prediksi Bung Ahay: Peluang Indonesia ke Final Terbuka, Waspada Gaya Eropa

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Semifinal Piala Asia U23, Jangan Remehkan Lagi Indonesia

Liga Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Hasil Thomas Cup 2024, Anthony Sinisuka Ginting Menang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com