Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Vardy Cetak Dua Gol, Leicester Taklukkan Liverpool 3-1

Kompas.com - 28/02/2017, 05:13 WIB

LEICESTER, KOMPAS.com - Dua gol Jamie Vardy mewarnai kemenangan 3-1 Leicester City atas Liverpool dalam pertandingan Premier League di Stadion King Power, Leicester, Senin (27/2/2017).

Liverpool unggul penguasaan bola dalam pertandingan tersebut. Namun, jika menilik statistik WhoScored, Leicester City sanggup mengimbangi Philippe Coutinho dkk dalam soal menciptakan peluang.

Kedua tim sama-sama mencatat tujuh tembakan on target sepanjang laga.

Kerja sama Shinji Okazaki dan Jamie Vardy nyaris membuka keunggulan Leicester pada menit ke-7, tetapi tandukan Okazaki belum bisa menaklukkan Simon Mignolet.

Empat menit kemudian, ganti Liverpool yang memiliki peluang mencetak gol.

Sadio Mane mengirimkan umpan ke Roberto Firmino, tetapi kapten Leicester, Wes Morgan, masih bisa menyapu bola sebelum Firmino melepas tembakan ke gawang Kasper Schmeichel.

Vardy lagi-lagi mengancam lewat tembakan jarak dekatnya yang kembali dibendung Mignolet.

Baru pada menit ke-28, penyerang berusia 30 tahun tersebut bisa menaklukkan Mignolet dan mencetak gol perdana Leicester di tahun 2017.

Leicester menjadi lebih bersemangat setelah gol Vardy. Hasilnya, Danny Drinkwater menggandakan keunggulan saat pertandingan memasuki menit ke-39.

Berawal dari tandukan James Milner yang dimaksudkan untuk membuang bola dari area penalti The Reds, bola justru mendarat di kaki Drinkwater.

ADRIAN DENNIS Gelandang Leicester City, Danny Drinkwater (kiri), melepaskan tembakan untuk mencetak gol kedua timnya ke gawang Liverpool pada pertandingan Premier League di King Power Stadium, Leicester, Senin (27/2/2017).

Pemain bernomor punggung empat tersebut tidak menyia-nyiakan kesempatan dan melepas tembakan ke sudut bawah gawang Liverpool tanpa terhalau.

Vardy lagi-lagi jadi mimpi buruk barisan pertahanan Liverpool ketika laga memasuki babak kedua.

Berawal dari kerja sama dengan Riyad Mahrez, Christian Fuchs mengirimkan umpan silang yang disambut Vardy dengan tandukan dan membuat skor bertambah menjadi 3-0.

Baru pada menit ke-67, Philippe Coutinho memperkecil kedudukan lewat tembakan mendatar setelah mendapat umpan dari Emre Can. Namun, hingga akhir laga tidak ada lagi gol yang tercipta.

Kekalahan dari Leicester ini menandai keempat kalinya skuat Juergen Klopp kalah dari tim papan bawah. Sebelumnya, mereka takluk dari Hull City, Swansea, dan Bournemouth, yang semua menyandang status kandidat degradasi. (Lariza Oky Adisty)

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Daftar Skuad Perancis untuk Euro 2024: Kante Kembali, Ada Mbappe

Internasional
Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Daftar Skuad Belanda untuk Euro 2024, Ada Pemain Keturunan Indonesia

Internasional
Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan 'Singa-singa Muda'

Ronaldo Masih Termotivasi, Mau Bersaing dengan "Singa-singa Muda"

Liga Lain
Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Jadwal Liga Inggris Pekan Ke-38: Man City Vs West Ham, Arsenal Vs Everton

Liga Inggris
Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Skenario Juara Liga Inggris: Persaingan Man City-Arsenal, Selisih Gol Bisa Krusial

Liga Inggris
Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Lisensi Klub PSSI: Arema FC Terima Hasilnya, Catatan untuk Persebaya

Liga Indonesia
Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Persib Vs Bali United: Mimpi Dedi Kusnandar Sang Bocah Lokal

Liga Indonesia
Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Ada Target Baru untuk Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Ronaldo Atlet dengan Bayaran Tertinggi, Ada di Atas Lionel Messi

Sports
Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Juventus Tensi Tinggi, Allegri Segera Ditendang Pergi Usai Raih Trofi

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Jadwal Thailand Open 2024: Gregoria Siap Beraksi, Indonesia Pastikan Semifinal

Badminton
Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Jay Idzes Fokus Bawa Venezia ke Serie A, Siap Bela Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com