Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Man City Merindukan Fernandinho"

Kompas.com - 31/01/2017, 09:17 WIB
Anju Christian

Penulis

KOMPAS.com - Kevin De Bruyne menilai bahwa Fernandinho merupakan sosok yang dirindukan Manchester City.

Fernandinho sebenarnya tergolong pemain "kotor" menilik rapor kedisiplinannya. Dia sudah mengumpulkan dua kartu merah pada partai Premier League 2016-2017.

Selain gelandang Arsenal, Granit Xhaka, tidak ada pemain lain dengan jumlah pengusiran sebanyak Fernandinho.

Kartu merah terakhir diterima gelandang asal Brasil itu saat timnya menang 2-1 atas Burnley di Stadion Etihad, 2 Januari 2017.

Sebagai konsekuensi, Fernandinho pun harus menjalani skors empat pertandingan, dua di antaranya di Premier League dan gagal di menangi Man City.

Berangkat dari tren menurun timnya saat Fernandinho absen, De Bruyne pun menyatakan, "Kami tentu saja merindukan dia.

"Fernandinho merupakan salah satu gelandang bertahan terbaik yang pernah bermain dengan saya. Anda tidak bisa menemukan pemain berusia 30 tahun dengan kemampuan seperti dia," ucap De Bruyne.

Peran vital Fernandinho tidak cuma terlihat ketika memfilter serangan lawan, tetapi juga lewat aksinya mendistribusikan bola.

Menurut rekaman Whoscored, pemain dengan tinggi 178 sentimeter itu adalah pemain dengan rataan operan tertinggi di Man City, yaitu 69 per laga.

"Berkat Fernandinho, segalanya tetap terorganisir," kata De Bruyne.

Kerinduan De Bruyne terhadap Fernandinho bisa tersalurkan saat Man City melawan West Ham United pada partai lanjutan liga di Stadion London, Rabu (1/2/2017). Pemilik nama terakhir sudah diizinkan merumput setelah bebas dari sanksi.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.



Terkini Lainnya

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Reaksi Satoru Mochizuki Usai Timnas U17 Putri Indonesia Kalah dari Filipina

Timnas Indonesia
Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com