Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Bangkit dari Ketertinggalan 3 Gol

Kompas.com - 04/01/2017, 04:42 WIB

BOURNEMOUTH, KOMPAS.com - Arsenal gagal mengambil alih peringkat ketiga klasemen sementara Premier League setelah bermain imbang 3-3 melawan AFC Bournemouth pada pertandingan pekan ke-20, Selasa (3/1/2017) atau Rabu dini hari WIB.

Pada pertandingan di Stadion Vitality itu, Arsenal sempat tertinggal tiga gol terlebih dahulu. Gol-gol Bournemouth dicetak oleh Charlie Daniels (16'), penalti Callum Wilson (21'), dan Ryan Fraser (58').

Olivier Giroud lantas menjadi aktor kebangkitan Arsenal dengan memberi umpan pada penciptaan dua gol pertama timnya.l. The Gunners membalas tiga gol melalui Alexis Sanchez (70'), Lucas Perez (75'), dan Giroud pada menit kedua injury time.

Bermain di hadapan publiknya sendiri, Bournemouth tampil aktif pada awal-awal laga. Mereka mengambil inisiatif serangan terlebih dahulu dan hasilnya berbuah positif.

Daniels yang sejatinya seorang bek kiri, membuka keunggulan tuan rumah pada menit ke-16. Menerima umpan silang Junior Stanislas, Daniels lantas mengelabui Hector Bellerin dan menaklukkan kiper Petr Cech.

Lima menit berselang, Bournemouth menggandakan keunggulan melalui penalti Wilson. Penalti diberikan setelah Granit Xhaka dianggap mendorong Ryan Fraser di kotak terlarang.

Bournemouth punya kesempatan besar untuk memperlebar jarak pada menit ke-56. Namun, wasit menganulir gol tersebut karena terlebih dahulu mengenai lengan Wilson.

Dua menit berselang, gol ketiga Bournemouth terjadi. Lewat umpan jauh Daniels, Ryan Fraser yang unggul dalam duel dengan Hector Bellerin lantas melepas tembakan di antara dua kaki Petr Cech.

Tertinggal dua gol, Arsene Wenger melakukan perubahan taktik dengan memasukkan Lucas Perez dan Gabriel. Mereka pun bisa memangkas selisih gol.

Pada menit ke-70, sundulan Sanchez memanfaatkan umpan Olivier Giroud memantik harapan Arsenal untuk mengatasi ketertinggalan. Apalagi, lima menit berselang, Giroud kembali menjadi kreator gol Lucas Perez sehingga Arsenal tinggal berjarak satu gol.

Usaha Arsenal itu akhirnya membuahkan hasil pada pengujung laga. Pemain yang baru mencetak gol ala kalajengking itu menyundul bola umpan silang Xhaka dan mengubah skor menjadi 3-3.

Arsenal pun terhindar dari kekalahan. Dengan hasil ini, Arsenal tertahan di peringkat keempat dengan koleksi 41 poin dari 20 laga, berselisih satu angka dari Manchester City.

Hasil Premier League, Selasa (3/1/2016):

Crystal Palace 1-2 Swansea (Wilfried Zaha 83' ; Alfie Mawson 42', Angel Rangel 88')

Stoke City 2-0 Watford (Ryan Shawcross 45', Peter Crouch 49')

Halaman:

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Senam 2025

Sports
Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Daftar Peraih Penghargaan Piala Asia U23 2024: Pembobol Gawang Indonesia Top Skor

Internasional
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan, Sejarah Baru

Internasional
Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Babak I Jepang Vs Uzbekistan 0-0: Tembok Serigala Masih Tak Tertembus

Internasional
VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

VFF Tunjuk Kawan Lama Shin Tae-yong Jadi Pelatih Timnas Vietnam

Internasional
Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Aspek yang Harus Disiapkan Timnas U23 Indonesia Jelang Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Jepang Vs Uzbekistan Final Piala Asia U23, Kickoff 22.30 WIB

Internasional
Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Hasil Thomas Cup 2024: Semifinal Ke-6 Beruntun Indonesia, Denmark Tersingkir

Badminton
Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com