BOGOR, KOMPAS.com - Indonesia berbalik unggul 2-1 atas Thailand pada final pertama Piala AFF 2016. Pada menit ke-70 Hansamu Yama menjebol gawang lawan melalui sundulan, memanfaatkan umpan sepak pojok.
Pada laga final pertama Piala AFF 2016 di Stadion Pakansari, Rabu (14/12/2016) ini, Thailand unggul terlebih dahulu pada babak pertama. Gol diciptakan oleh Teerasil Dangda pada menit ke-33.
Gol Teerasil memanfaatkan umpan dari sisi kanan pertahanan Indonesia. Teerasil yang berdiri cukup bebas di dalam kotak penalti dengan mudah menyundul si kulit bulat yang bersarang di sisi kiri gawang Indonesia.
Tim nasional Indonesia harus kehilangan Andik Vermansah yang ditarik keluar pada menit ke-19 karena mengalami cedera hamstring. Dia mengalami cedera tersebut seusai mengalami benturan dengan Sarach Yooyen.
Pemain Selangor FA itu lantas ditarik keluar dengan ditandu. Zulham Zamrun masuk menggantikan Andik.
Setelah itu, hampir tak ada ancaman serius dari kedua tim untuk lawannya. Baru pada menit ke-33, Thailand berhasil mendapatkan peluang emas yang berujung gol.
Umpan Theerathon Bunmathan dari sisi kanan pertahanan Indonesia dengan sempurna dimanfaatkan oleh Teerasil Dangda dengan sundulan yang terarah ke sisi kiri bawah. Ini gol keenam Teerasil selama Piala AFF 2016.
Indonesia baru bisa menyamakan kedudukan pada pertengahan babak kedua. Tembakan Rizky Pora dari luar kotak penalti pada menit ke-65 mengecoh kiper Thailand, Kawin Thamsatchanan.
Lima menit berselang, Indonesia berbalik unggul. Kali ini, Rizky Pora menjadi kreator gol Hansamu.
Indonesia vs Thailand (Rizky Pora 65', Hansamu Yama 70' ; Teerasil Dangda 33')
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.