Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

FC Barcelona Jadikan Coutinho sebagai Buruan Utama?

Kompas.com - 12/11/2016, 17:25 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

Sumber Sport

LIVERPOOL, KOMPAS.com - Surat kabar Spanyol, SPORT, mengabarkan bahwa FC Barcelona telah menjadikan Philippe Coutinho sebagai buruan utama pada bursa transfer musim panas 2017.

Isu soal Coutinho memang sudah merebak pada beberapa waktu sebelumnya. Salah satu alasan yang membuat rumor tersebut masuk akal adalah pemain Barcelona, Neymar.

Nama terakhir memiliki hubungan yang erat dengan Coutinho. Keduanya tampak akrab saat membawa Brasil menang 3-0 atas Argentina, dalam laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan, Kamis (10/11/2016) waktu setempat.

SPORT juga menilai bahwa Coutinho merupakan tipe pemain yang cocok dengan skema permainan pelatih Barcelona, Luis Enrique.

Musim ini, performa Coutinho terbilang sensasional. Pemain 24 tahun tersebut menjadi sosok vital dalam keberhasilan Liverpool bertengger di puncak klasemen sementara Premier League.

Penampilan impresif Coutinho bersama Liverpool terbukti dari catatan lima gol serta lima assist miliknya dari 11 pertandingan Premier League.

Transfer Coutinho menuju Barcelona bukanlah sesuatu yang mustahil, mengingat La Braugrana pernah menorehkan keberhasilan dalam memboyong bintang Liverpool, Luis Suarez, pada 2014.

Coutinho bergabung ke Liverpool pada Januari 2013. Ia direkrut dari Inter Milan dengan banderol mencapai 11 juta poundsterling (sekitar Rp 185,8 miliar).

Adapun bersama Brasil, pemain jebolan akademi Vasco da Gama itu telah mencatatkan 18 penampilan dan mencetak lima gol, termasuk lesakan spektakuler ke gawang Argentina kemarin.

Coutinho akan kembali menjadi andalan Brasil pada laga kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Amerika Selatan kontra Peru, di Stadion Nacional de Lima, Selasa (15/11/2016) atau Rabu pagi WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com