Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Deschamps: Perancis Datang ke Belanda untuk Menang

Kompas.com - 10/10/2016, 10:53 WIB
Eris Eka Jaya

Penulis

KOMPAS.com – Perancis akan menghadapi tuan rumah Belanda dalam lanjutan laga Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2018 Zona Eropa pada Selasa (11/10/2016).

Merespons laga krusial melawan tim Oranye, julukan Belanda, pelatih Perancis Didier Deschamps menegaskan bahwa timnya akan bermain dengan tekad untuk meraih kemenangan.

Deschamps menegaskan, Perancis tidak akan bermain hati-hati atau mencari aman hanya dengan tujuan untuk bermain imbang saat menghadapi pasukan Danny Blind, pelatih Belanda, itu.

"Mengenai hasil, ketika saya mempersiapkan tim saya untuk pertandingan, tujuan pertama adalah bermain untuk meraih kemenangan," kata Deschamps dalam konferensi pers, Senin (10/10/2016).

"Kami memulai laga dengan target untuk memberikan segalanya untuk menang. Tidak ada yang tahu bagaimana itu akan terjadi," katanya.

Saat ini, kedua tim sama-sama mengumpulkan empat poin pada klasemen sementara Grup A. Belanda menempati posisi puncak, sedangkan Perancis di posisi kedua.

Karena itu, bentrokan antara keduanya di Amsterdam, Belanda, menjadi penting dalam perebutan satu tempat untuk lolos otomatis ke Piala Dunia 2018.

Deschamps menegaskan bahwa Perancis hanya tertarik pada permainan menyerang untuk mendapatkan tiga poin.

"Kami akan bermain dengan niat untuk menang dan bertekad untuk mendapatkannya," ujar mantan pelatih AS Monaco dan Juventus itu.

Pada pertandingan sebelumnya, Jumat (7/10/2016), Belanda dan Perancis meraih kemenangan 4-1 atas masing-masing lawannya. Belanda menekuk Belarus, sedangkan Perancis melibas Bulgaria.

Dengan kemenangan tersebut, Belanda memuncaki klasemen Grup A dengan perolehan empat poin, diikuti Perancis di urutan kedua yang hanya kalah selisih gol.

Sementara itu, mengenai pertemuan kedua tim, terakhir kali Perancis bertanding melawan Belanda pada 26 Maret 2016 dalam laga persahabatan di Amsterdam.

Saat itu, tim Ayam Jantan, julukan Perancis, menang 3-2.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bush Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com