Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Partai Liverpool Vs MU Tersengit Sepanjang Masa

Kompas.com - 16/01/2016, 15:55 WIB
Ferril Dennys

Penulis

Sumber Juara.net

2. Comeback Bersejarah
(Liverpool vs United 3-3; 4/1/1994)

Memasuki era Premier League, United mulai berupaya menyalip pamor Liverpool. Terbukti dengan pencapaian kubu Setan Merah menyabet trofi juara Liga Inggris edisi perdana (1992-1993) pasca-perombakan format kompetisi.

Pada edisi kedua (1993-1994), tersaji sebuah pertandingan seru yang berujung hasil imbang buat kedua tim. United sempat berada di atas angin lantaran mampu unggul tiga gol dalam tempo 25 menit setelah sepak mula melalui aksi Steve Brice (8’), Ryan Giggs (20’), dan Denis Irwin (23’).

Hanya, Liverpool bukanlah tim kacangan yang menyerah begitu saja tanpa perlawanan. Mendapatkan dukungan penuh dari publik Anfield, mereka balik melancarkan tekanan dan menyamakan skor berkat dwigol Nigel Clough (25’, 38’) dan Neil Ruddock (78’).

Rekaman pertandingan ini seharusnya menjadi salah satu referensi bagi Milan sebelum meladeni Liverpool di final Liga Champion 2004-2005. Peristiwa serupa Keajaiban Istanbul yang tersohor itu ternyata sudah pernah terjadi 11 tahun sebelumnya.

3. Pemanis Treble
(United vs Liverpool 2-1; 24/1/1999)

Kenikmatan meraih treble winners edisi 1998/99 terasa berlipat ganda karena United sanggup menggagalkan ambisi Liverpool memutus kutukan Piala FA berupa krisis kemenangan atas mereka yang telah berlangsung selama lebih dari tujuh dekade sejak 1922.

Panggungnya adalah Putaran IV di mana United berhasil menekuk Liverpool 2-1 meski sempat tertinggal lebih dulu. Gol pembuka laga yang dicetak oleh Michael Owen (3’) sanggup dibalas dua kali di pengujung laga lewat sepakan Dwight Yorke (88’) dan Ole Gunnar Solskjaer (90+2’).

Pelatih Liverpool kala itu, Gerard Houllier, mengeluhkan keputusan wasit memberikan tendangan bebas kepada United di sisi kanan pertahanan menyusul pelangggaran Jamie Redknapp terhadap Ronny Johnsen. Momen itulah yang memicu petaka bagi timnya.

“Sungguh tak adil karena saya melihat Johnsen terjatuh karena bola, bukan jegalan Redknapp. Peristiwa itu telah memecahkan konsentrasi kami,” ujar Houllier seperti dilansir BBC Sport.

4. Mimpi Buruk Vidic
(United vs Liverpool 1-4; 14/3/2009)

Sepanjang sejarah, Liverpool barangkali pernah belasan kali mengalahkan United di Old Trafford. Namun, para Liverpudlian dan Kopites tentu akan menunjuk edisi 2008-2009 sebagai yang paling fenomenal.

Musim tersebut memang mempertemukan kedua tim secara langsung dalam persaingan memperebutkan gelar juara. Hasilnya, Liverpool menang di atas lapangan, tapi terpaksa gigit jari akibat kalah perolehan poin dari United di tabel klasemen akhir.

Di Old Trafford, Liverpool secara menakjubkan berhasil mencukur United dengan skor telak 4-1. Tim tamu menampilkan performa luar biasa dan membuat barisan pertahanan tuan rumah jungkir balik.

Salah satu bek United yang terkenal tangguh, Nemanja Vidic, bahkan sampai terbawa emosi dan mengasari Steven Gerrard sehingga wasit menghadiahinya kartu merah pada menit ke-76.  

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Hasil Final Piala Thomas 2024: Jonatan Menang, Jaga Asa Indonesia

Badminton
Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Final Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Akui Lawan Lebih Berani dan Cerdik

Badminton
Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Fajar/Rian Kalah, Indonesia 0-2 China

Badminton
Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Alasan Staf Kemenpora Bocorkan Diskusi dengan Mancini soal Marselino dkk

Timnas Indonesia
Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Final Thomas Cup 2024, Ginting: Saya Tak Bisa Keluar dari Tekanan Shi Yu Qi

Badminton
Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Cerita di Balik Marselino dkk Curi Perhatian Roberto Mancini dan Asistennya

Timnas Indonesia
Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Hasil Final Piala Thomas 2024: Ginting Takluk dari Shi Yu Qi, Indonesia 0-1 China

Badminton
Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Alasan di Balik PSM Tak Konsisten Sepanjang Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Courtois Kembali Main Bela Real Madrid, Catat Clean Sheet

Liga Spanyol
Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Line Up dan Link Live Streaming Final Piala Thomas 2024 Indonesia Vs China

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com