Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Chelsea Imbang dengan Liverpool, MU Tatap Liga Champions

Kompas.com - 11/05/2015, 00:02 WIB
Anju Christian

Penulis

LONDON, KOMPAS.com - Liverpool hanya meraih hasil imbang 1-1 saat bertandang ke markas Chelsea, Stadion Stamford Bridge, pada lanjutan Premier League, Minggu (10/5/2015). Kapten dari kedua tim, John Terry dan Steven Gerrard, menyumbang gol dalam laga ini.

Seiring hasil ini, peluang Liverpool untuk tampil di Liga Champions musim depan hampir tertutup lantaran aturan selisih gol jika ada tim yang mengoleksi poin sama. Kini, tim asuhan Brendan Rodgers bertengger di posisi lima dengan koleksi 62 poin dengan rekor memasukkan-kemasukan 50-39 gol.

Dengan begitu, Manchester United berpeluang besar mengakhiri musim di zona Liga Champions. Setan Merah kini berada di peringkat keempat dengan nilai 68 dengan rekor memasukkan-kemasukan 61-36 gol. 

Mengacu statistik, Chelsea tampil lebih efektif dibanding The Reds. Berdasarkan rekaman Kompas.com, pasukan Jose Mourinho menguasai 52 persen permainan dan melepaskan tiga tembakan ke arah gawang dari tiga kali percobaan. Sedangkan Liverpool melakukan lima tembakan tepat sasaran dari sepuluh kali usaha.

Tuan rumah mengambil inisiatif pada awal laga dan langsung menuai hasil saat laga baru berlangsung lima menit. John Terry sukses menanduk bola kiriman Cesc Fabregas dari sepak pojok. Martin Skrtel yang berdiri di garis gawang, gagal menyapu bola sehingga The Blues unggul 1-0.

IAN KINGTON / AFP Proses gol pembuka John Terry pada laga antara Chelsea dan Liverpool di Stadion Stamford Bridge, Minggu (10/5/2015).

Sayang, pertahanan Chelsea lengah jelang babak pertama berakhir. Tepatnya pada menit ke-44, Steven Gerrard menyamakan kedudukan. Prosesnya sama dengan gol Chelsea. Memanfaatkan sepak pojok Jordan Henderson, sang kapten yang berdiri tanpa kawalan di tiang jauh, sukses menanduk bola ke gawang Thibaut Courtois.

IAN KINGTON / AFP Proses gol Steven Gerrard pada laga antara Chelsea dan Liverpool di Stadion Stamford Bridge, Minggu (10/5/2015).

Pada paruh kedua, Liverpool yang dituntut menang, lebih banyak menebar ancaman. Tiga menit setelah kick-off babak kedua, Coutinho mendapat umpan dari Raheem Sterling dan menyambut dengan tendangan first-time, tapi arah bola melenceng.

Intensitas serangan The Reds kian meningkat jelang peluit panjang. Dalam dua menit terakhir waktu normal, ada dua tembakan ke arah gawang dari Coutinho dan Jordan Henderson. Bola masih bisa diamankan Thibaut Courtois. Skor 1-1 menutup laga ini.

Klik tautan ini untuk mengikuti pertandingan antara Chelsea dan Liverpool melalui menu LiveScore Kanal Bola Kompas.com versi mobile.

Susunan Pemain

Chelsea: 13-Thibaut Courtois; 2-Branislav Ivanovic, 5-Kurt Zouma (24-Gary Cahill 35), 26-John Terry, 3-Filipe Luis; 36-Ruben Loftus-Cheek (21-Nemanja Matic 60), 12-John Obi Mikel; 22-Willian, 4-Cesc Fabregas, 10-Eden Hazard; 18-Loic Remy (23-Juan Cuadrado 81)
Manajer: Jose Mourinho

Liverpool: 22-Simon Mignolet; 2-Glenn Johnson, 6-Dejan Lovren, 23-Emre Can, 37-Martin Skrtel, 8-Steven Gerrard (21-Lucas Leiva 79), 14-Jordan Henderson, 20-Adam Lallana (33-Jordon Ibe 31); 10-Philippe Coutinho, 31-Raheem Sterling, 9-Rickie Lambert (48-Jerome Sinclair 68)
Manajer: Brendan Rodgers

Wasit: Andre Marriner

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Fokus Jadi Kunci Malik Risaldi Bawa Madura United ke Final Vs Persib

Liga Indonesia
Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Daftar Posisi Start MotoGP Catalunya 2024, Aleix Espargaro Start Pertama

Motogp
Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Persib Vs Madura United, Kesiapan Mental Pemain Laskar Sape Kerrab Hadapi Tekanan

Liga Indonesia
Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Head to Head Persib Vs Madura United, Sape Kerrab Tak Terkalahkan di Bandung

Liga Indonesia
Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Guardiola Minta Man United Putuskan Masa Depan Ten Hag

Liga Inggris
Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Pioli Tinggalkan Milan dengan Bangga, Mulai Belajar Bahasa Inggris

Liga Italia
Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Costacurta Tak Yakin dengan Pilihan Milan untuk Pelatih Baru Mereka

Liga Italia
Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Jelang Musyawarah Nasional, Aremania Mulai Era Satu Jiwa Berbadan Hukum

Liga Indonesia
Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Media Italia Kaitkan Emil Audero dengan Como, Transfer Masuk Akal

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Madura United Malam Ini

Liga Indonesia
Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Prediksi Persib Vs Madura United, Duel Antar Lini dan Pertemuan Terakhir

Liga Indonesia
Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Jadwal Final Malaysia Masters 2024, Rinov/Pitha Lawan Wakil Tuan Rumah

Badminton
Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Man City Takluk dari Man United, Guardiola Mengaku Salah Strategi

Liga Inggris
Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Bruno Fernandes Utarakan Pendekatan Tepat Ten Hag di Final Piala FA

Liga Inggris
Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Daftar Juara Piala FA, Man United Tempel Arsenal

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com