Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Blanc Sulut Perang dengan Mourinho

Kompas.com - 13/02/2015, 10:06 WIB
Ferril Dennys

Penulis

PARIS, KOMPAS.com - Paris Saint-Germain akan menjamu Chelsea pada leg pertama babak 16 besar Liga Champions di Parc des Princes, Selasa (17/2/2015). Jelang duel bergengsi tersebut, Pelatih PSG Laurent Blanc melancarkan perang urat syaraf kepada Jose Mourinho.

Pelatih asal Perancis tersebut melabeli Mourinho sebagai seorang yang jenius untuk kegagalan The Blues di Piala FA.

London Biru tersingkir dari Piala FA setelah takluk 2-4 dari klub League One (kasta ketiga) Bradford City pada putaran keempat, di Stamford Bridge, pada 24 Januari 2015.

Dengan demikian, Chelsea memiliki waktu persiapan enam hari untuk menghadapi PSG. Chelsea melakoni laga terakhirnya saat melawan Everton pada Rabu (11/2/2015). Namun, jika lolos ke putaran kelima Piala FA, Chelsea harus bermain pada 14 Februari.

Sementara PSG hanya memiliki waktu tiga hari untuk melakukan persiapan melawan Chelsea. Sebelum menjamu Chelsea, Zlatan Ibrahimovic dan kawan-kawan terlebih dulu menjamu Caen pada lanjutan Ligue 1, Sabtu (14/2/2015).

"Pertandingan Liga Champions melawan Chelsea? Mourinho adalah jenius. Mereka kalah di Piala FA melawan Bradford, yang memberikan mereka waktu sepakan untuk melakukan persiapan melawan kami," sindir Blanc.

Blanc juga mengaku heran Mourinho lolos dari kritik setelah Chelsea takluk dari tim kasta ketiga. "Hanya berpikir soal tsunami kritik akan muncul jika PSG kalah dalam pertandingan semacam itu. Orang-orang akan mengatakan pelatih PSG tidak mengerti apa pun. Seperti itulah," tutur Blanc.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Alvaro Morata Masuk Jajaran Elite Pencetak Gol Piala Eropa, Siap untuk Italia

Internasional
Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Serba-serbi Catatan Bersejarah Lamine Yamal di Piala Eropa

Liga Spanyol
Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Spanyol Vs Kroasia, Kabar Terkini Cedera Alvaro Morata dan Rodri

Internasional
Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Italia Vs Albania: Azzurri Jebol dalam 23 Detik, Gol Tercepat Euro Lahir

Internasional
Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Hasil Spanyol Vs Kroasia: Sejarah Lamine Yamal, La Roja Menang 3-0

Internasional
Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Italia Vs Albania, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Proliga 2024: Jakarta Pertamina Enduro Jaga Asa ke Final Four, Tuah Malang

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com