Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ditahan Palermo, Roma Gagal Tempel Juventus

Kompas.com - 18/01/2015, 04:47 WIB
Ary Wibowo

Penulis

PALERMO, KOMPAS.com - AS Roma ditahan 1-1 oleh Palermo pada pertandingan lanjutan Serie-A di Stadion Renzo Barbera, Palermo, Sabtu atau Minggu (18/1/2015) dini hari WIB.

Hasil itu membuat Roma gagal menempel Juventus di puncak klasemen. Roma masih tertahan di peringkat kedua dengan poin 41 dari 19 laga, kalah dua angka dari Juventus yang baru memainkan 18 pertandingan.

Meski bermain dengan kekuatan penuh, Roma tertinggal lebih dulu saat laga baru berjalan dua menit. Paulo Dybala mampu membuat pendukung Roma terdiam setelah sukses memaksimalkan umpan Franco Vazquez

Tertinggal gol cepat, Roma berusaha membalas. Beberapa kali skuad asuhan Rudi Garcia itu mendapatkan peluang emas untuk menyamakan kedudukan melalui aksi Adem Ljajic dan Mattia Destro.

Pada menit ke-30, misalnya, ketika Destro mendapatkan kesempatan emas setelah menerima umpan Ljajic. Sayang, bola tendangan Destro masih dapat ditepis kiper Palermo, Stefano Sorrentino.

Terus menekan, upaya Roma akhirnya membuahkan hasil pada babak kedua. Destro mampu menyamakan kedudukan menjadi 1-1 setelah menerima umpan matang Kevin Strootman di kotak penalti Palermo.

Roma tidak menurunkan intensitas serangan hingga menit-menit akhir untuk meraih kemenangan. Akan tetapi, sejumlah kesempatan emas mereka tidak dapat dikonversikan menjadi gol dan skor 1-1 pun tetap bertahan hingga laga usai.

Menurut catatan Lega Serie-A, sepanjang pertandingan, Roma melepasan tiga tembakan akurat dari 12 usaha, dengan penguasaan bola 61 persen. Adapun Palermo melepaskan tiga tembakan akurat dari lima percobaan.

Susunan pemain:
Palermo: 70-Stefano Sorrentino; 2-Roberto Vitiello, 4-Sinisa Andelkovic, 12-Giancarlo Gonzalez; 7-Achraf Lazaar (33-Fabio Daprela 83), 8-Edgar Barreto, 25-Enzo Maresca, 27-Luca Rigoni, 89-Michel Morganella; 9-Paulo Dybala (99-Andrea Belotti 75), 20-Franco Vazquez (21-Robin Quaison 86)
Pelatih: Giuseppe Iachini

Roma: 26-Morgan De Sanctis; 2-Mapou Yanga-Mbiwa, 23-Davide Astori, 24-Alessandro Florenzi, 25-Jose Cholevas; 6-Kevin Strootman, 15-Miralem Pjanic, 32-Leandro Paredes (13-Maicon 79), 7-Juan Manuel Iturbe (53-Daniele Verde 75); 8-Adem Ljajic (10-Francesco Totti 80), 22-Mattia Destro
Pelatih: Rudi Garcia

Wasit: Antonio Damato

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Hasil Drawing ASEAN Cup 2024, Timnas Indonesia Segrup dengan Vietnam

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com