"Fans Roma membuat aku merinding. Tak ada yang bisa memberikan cinta, yang mereka lakukan," ujar mantan pemain internasional Italia ini kepada Roma TV dan Roma Radio.
"Agak aneh ketika harus menjelaskan kepada anak-anak mengapa wajahku digambar di dinding di seluruh kota."
Dalam kurun waktu lebih dari 20 tahun di klub, Totti telah merasakan dua era kepemilikan Sensi dan presiden dari Amerika, James Pelotta. Dia mengaku semuanya era itu memiliki kenangan.
"Franco Sensi seperti seorang ayah bagiku dan Rosella seperti kakak. Palotta tokoh yang besar. Dia memiliki jiwa muda dan melakukan segalanya, tertarik kepada setiap detail."
"Dia pasti akan membuat Roma besar. Jika suatu hari dia harus memberikan kami sukacita besar dengan memiliki stadion, tentu saja lebih baik. Tetapi jika dia tidak meraihnya, dia tetap hebat."
"Ini akan menjadi rumah kami, di mana fans bisa menghabiskan banyak waktu bahkan ketika tidak ada pertandingan. Bermain di dalamnya akan menjadi hal yang utamadan aku tahu itu sulit, tetapi kami menunggunya dengan cemas. Hal yang penting adalah bahwa stadion dibangun."
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.