Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UEFA Ubah Aturan Kartu Kuning untuk Liga Champions dan Liga Europa

Kompas.com - 18/07/2014, 16:41 WIB
KOMPAS.com - Badan tertinggi sepak bola Eropa, UEFA, mengubah peraturan mengenai kartu kuning untuk Liga Champions dan Liga Europa. Perubahan tersebut akan membuat para pemain yang sudah terkena hukuman memiliki peluang yang jauh lebih besar bisa bermain di final.

Gelandang Real Madrid, Xabi Alonso, merupakan korban terakhir dari ketatnya aturan kartu kuning. Pada final Liga Champions musim lalu di Lisabon, dia tak bisa membela Real Madrid setelah menerima kartu kuning ketiga dalam laga semifinal melawan Bayern Muenchen.

Pemain internasional Spanyol itu bergabung dengan sejumlah pemain top lainnya yang juga pernah tak bisa bermain di final karena mendapat kartu kuning di semifinal, yakni Roy Keane dan Paul Scholes. Dua nama terakhir ini hanya bisa menyaksikan aksi heroik rekan-rekannya di final Liga Champions 1999 ketika mereka secara dramatis menang 2-1 atas Bayern.

Situasi itu pun dihadapi pemain Chelsea, Branislav Ivanovic, Ramires dan Raul Meireles serta pemain Bayern, David Alaba, Holger Badstuber dan Luis Gustavo yang absen di final Liga Champions 2012. Mereka tak bisa bermain karena menerima kartu kuning di laga sebelumnya.

Nah, hal seperti ini kemungkinan kecil terulang lagi. Pasalnya, UEFA mengatakan bahwa semua kartu kuning akan dihapus setelah babak perempat final.

"Menyusul rekomendasi Komite Kompetisi Klub UEFA - supaya mengimplementasikannya ke dalam kompetisi klub UEFA aturan yang sudah berlaku di Kejuaraan Sepak Bola Eropa - maka Emergency Panel memutuskan bahwa pada musim ini, semua kartu kuning dari babak penyisihan grup akan dihapus ketika selesai perempat final," demikian bunyi pernyataan.

"Karena itu, semua kartu tidak berlaku untuk semifinal."

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com