Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pesta di Depan Mata

Kompas.com - 17/11/2012, 06:54 WIB

MANCHESTER, KOMPAS.com — Manchester City belum mencapai puncak performa seperti musim sebelumnya. Uniknya, "Manchester Biru" masih berstatus sebagai tim yang belum terkalahkan di Premier League. Lebih unik lagi, tim asuhan Roberto Mancini itu hanya defisit dua poin dari sang pemimpin klasemen, Manchester United. Apakah City akan mendemonstrasikan kepiawaian sejatinya di hadapan Aston Villa?

Bisa jadi. Syaratnya, City tampil meyakinkan sejak menit pertama. Bukan seperti akhir pekan lalu, kala nyaris dipermalukan Tottenham Hotspur. "Manchester Biru" lagi-lagi butuh bantuan super-sub sekaliber Edin Dzeko untuk memastikan kemenangan 2-1 saat waktu normal selesai dalam dua menit. Itu merupakan suntingan ketujuh bomber Bosnia sebagai pemain pengganti, dari total sembilan gol yang telah dikreasinya musim ini bagi City.

Bagi kubu Etihad, gol penentu kemenangan dalam 15 menit terakhir sudah terjadi delapan kali. Total poin yang diraih dari sana sebanyak 11 poin. Statistik itu membuktikan mental kuat City sebagai kampiun Inggris.

Peringatan bagi Aston Villa, tim asuhan Paul Lambert begitu mudah melepas kemenangan yang sudah di depan mata. Sepuluh poin telah diserahkan kepada lawan, kala Aston Villa berada pada posisi tengah unggul sebelumnya. "The Villans" juga hanya mampu mengais 24 poin dari 30 pertandingan pada 2012. Raihan terendah di antara semua klub Premier League.

Dengan catatan itu, berat bagi Aston Villa untuk meraih poin di markas City. Jangankan kemenangan, armada Mancini tak akan rela membagi satu poin bagi tamu yang datang bertandang.

Simak statistik "The Citizens" yang meraup 86 poin dari total 90 angka terakhir yang dapat diraih sewaktu berlaga di Stadion Etihad. Artinya, City tak pernah kalah 35 laga kandang. Hanya MU (36 laga) dan Chelsea (86), dua tim yang pernah menikmati rentetan partai tak terkalahkan lebih banyak ketimbang City.

Dan, dalam laga yang dijadwalkan ditayangkan langsung Global TV, Sabtu (17/11/2012) mulai pukul 21.45 WIB itu, "Manchester Biru" tak sulit menyamai deretan laga kandang tak terkalahkan ala "Manchester Merah".

Susunan Pemain
City (4-2-3-1):
Hart; Zabaleta, Nastasic, Kompany, Clichy; Barry, Toure; Nasri, Tevez, Silva; Aguero
Pelatih: Mancini

Aston Villa (4-2-3-1): Guzan; Lowton, Vlaar, Clark, Stevens; Westwood, Bannan; Weimann, Ireland, Agbonlahor; Benteke
Pelatih: Lambert

Kemungkinan Absen
City: Rodwell, Richards (cedera), Milner, Lescott (meragukan)
Aston Villa: Petrov, N'Zogbia, baker, Gardner (cedera), Herd, Dunne, Bent, Bennett (meragukan)

Lima Duel Terakhir
25/9/2012 - City 2-4 Aston Villa (Piala Liga)
12/2/2012 - Aston Villa 0-1 City (EPL)
15/10/2011 - City 4-1 Aston Villa (EPL)
2/3/2011 - City 3-0 Aston Villa (FA)
22/1/2011 - Aston Villa 1-0 City (EPL)

Prediksi
Bwin: 1,22 - 6,00 - 12,00    
William Hill: 1,22 -  6,00 - 12,00    
Kompas Bola: 55-45

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Tebus Kegagalan di Piala AFF U23, Ernando Ingin Juara Piala Asia U23 demi STY

Timnas Indonesia
Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Momen Ragnar, Jay, dan Thom Haye Nobar Laga Indonesia Vs Korsel

Timnas Indonesia
STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

STY Bikin Sepak Bola Korsel Menangis, Beri yang Terbaik untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Hasil Persib Vs Borneo FC, Catatan Hodak Usai Jungkalkan Juara Reguler Series

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia Libas Korsel, Shin Tae-yong Disebut seperti Menang KO

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Shin Tae-yong Bicara Kans Indonesia ke Final Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Indonesia Vs Korsel, Kata Pratama Arhan Usai Jadi Penentu Kemenangan

Timnas Indonesia
Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Rafael Struick: Hari Ini Kalahkan Korsel, Ayo ke Paris Tuliskan Sejarah!

Timnas Indonesia
Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Dua Tim Juara Calon Lawan Indonesia di Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Reaksi Media Korsel: 'Magis Shin Tae-yong' dan 'Tragedi di Doha'

Reaksi Media Korsel: "Magis Shin Tae-yong" dan "Tragedi di Doha"

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun 'Menari'...

Timnas U23 Indonesia Menangi Adu Penalti, Ernando Ari Pun "Menari"...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com