Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ancelotti: Kalah Tak Apa, Pokoknya Sheva Oke

Kompas.com - 04/12/2008, 07:00 WIB

MILAN, KAMIS - Pelatih AC Milan, Carlo Ancelotti tetap adem- ayem meskipun timnya tersungkur di 16 besar Coppa Italia, Rabu (3/12). Baginya, yang penting Andriy Shevchenko sudah mencetak gol.

Sheva menjadi pencetak satu-satunya gol Milan pada pertandingan yang berakhir dengan skor 2-1 tersebut. Itulah yang membuat hati Carletto tetap bungah meskipun timnya kalah dari Lazio.

"Ini bukan waktu yang mudah bagi kami. Ini memang sebuah kekalahan, tapi tidak terlalu menyakitkan," kata Carletto seperti dikutip Channel 4.

"Kami siap kembali ke jalur (kemenangan) lawan Catania pada Minggu (7/12). Yang penting malam ini Shevchenko mampu mencetak gol lagi," tambahnya.

Sejak bermain buruk di Chelsea, lalu kembali ke San Siro, Sheva memang belum memenuhi harapan Milanisti. Selain jarang diturunkan, ia juga jarang bikin gol. Meski demikian, pada duel lawan Lazio, ia menunjukkan kelasnya sebagai striker sejati. Berlari di sayap kanan, pemain Ukraina ini melepas tembakan keras menyusur tanah dan membelah pertahanan i Biancocelesti. Padahal, waktu itu Milan dalam kondisi kalah jumlah pemain.

Setelah Emerson diusir wasit, dominasi Milan memang mulai kendor. Akibatnya, Lazio bisa menyamakan skor dan berbalik menang setelah melalui perpanjangan waktu.

"Kami kekurangan dengan 10 pemain pada saat penting dalam pertandingan dan akhirnya mendapat ganjaran," lanjut Ancelotti. "Kami mengeluarkan banyak energi, tapi kami mendapatkan kekalahan. Secara keseluruhan, tim bermain cukup apik dan kami bermain lawan tim berkualitas."

Hasil kekalahan ini ternyata belum berakhir bagi Milan. Ronaldinho kemungkinan menghadapi hukuman jika pada ia terbukti menyikut David Rozehnal. Komisi disiplin Lega Calcio bisa melakukannya jika mereka mempelajari tayangan ulang kejadian tersebut. (CH4)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Borneo FC Siap Balas Dendam demi Kawinkan Gelar Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Jelang Dortmund vs Real Madrid, Perut Niklas Sule Membuncit

Liga Champions
Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Penambahan Skuad Copa America 2024, Alejandro Garnacho Diuntungkan

Internasional
Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Man City Vs West Ham: Guardiola Terbayang Drama 2022

Liga Inggris
Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liverpool Vs Wolves: Tugas Terakhir Klopp, Selamat Tinggal yang Berat...

Liga Inggris
Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Arsenal Vs Everton: Saat Arteta Berharap Bantuan Moyes dan West Ham...

Liga Inggris
Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com