Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Saat David da Silva Pecahkan Rekornya Sendiri di Persib...

KOMPAS.com - Berkat hattrick ke gawang Persebaya, David da Silva resmi memecahkan rekor Persib yang musim lalu tercatat atas namanya sendiri. Ia jadi pemain tertajam Persib dalam semusim. 

David da Silva melewati rekor 24 gol dalam semusim milik klub yang diciptakannya sendiri musim lalu bersama Persib Bandung. 

Prestasi itu diwujudkan David da Silva setelah mencatatkan hattrick pada laga pekan ke-32 Liga 1 2023-2024 antara Persib vs Persebaya, Sabtu (20/4/2024) di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung. 

David da Silva (DDS) kini telah mengoleksi 25 gol dalam 29 pertandingan Liga 1 2023-2024. Ia pun bertengger di puncak daftar top skor Liga 1 tahun ini. 

Musim lalu, penyerang asal Brasil tersebut memecahkan rekor 21 gol dalam semusim milik Sutiono Lamso (1994-1995) dan Sergio van Dijk (2013).

Rekor gol David da Silva di Persib:

Liga 1 2023-2024: 25 gol dari 29 laga. (Pecahkan rekor 24 golnya musim lalu)

Liga 1 2022-2023: 24 gol dari 33 laga. (Pecahkan rekor 21 gol Sutiono Lamso dan Sergio van Dijk)

Liga 1 2021-2022: 7 gol dari 15 laga.

David da Silva juga resmi menjadi top skor sepanjang masa klub dengan 56 gol. Sebuah torehan yang kemungkinan bakal sulit dicapai pemain lain di kemudian hari. 

Pria berinisal DDS yang lahir di Guarulhos, Brasil ini menyatakan bahwa memecahkan rekor demi rekor di Persib bukanlah hal yang gampang.

“Ini tidak mudah, tidak mudah untuk semua pemain. Tapi saya melakukan yang terbaik dan setiap musim saya pasti mencoba memberikan yang terbaik,” kata DDS. 

“Kerja keras ini terbayar, jadi saya bangga pada diri saya sendiri,” ucapnya. 

Trofi sepatu emas penanda gelar top skor Liga 1 musim ini diprediksi akan diboyong ke Bandung oleh David da Silva.

Sebab, saat fase Reguler Series Liga 1 tinggal menyisakan dua laga, DDS unggul cukup jauh dengan sang pesaing terdekat, yakni Alex Martins Ferreira (Dewa United) dan Flavio Silva (Persik Kediri) yang sama-sama mencetak 20 gol

DDS dipastikan bakal punya lebih banyak pertandingan dibanding para pesaingnya tadi, mengingat Persib telah mengunci kelolosan ke Championship Series. 

Sang bomber Brasil berusaha terus melanjutkan tugasnya sebagai mesin gol Persib. Ia berjanji akan bekerja keras sampai akhir musim. 

“Saya berusaha melanjutkan tugas saya dan itu akan datang berdasarkan kerja keras saya. Di akhir musim nanti kita akan lihat berapa gol yang bisa saya capai, itu targetnya,” tutur DDS. 

https://bola.kompas.com/read/2024/04/21/18001768/saat-david-da-silva-pecahkan-rekornya-sendiri-di-persib

Terkini Lainnya

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Polandia Vs Belanda: Polisi Amankan Pria Berkapak yang Ancam Fan

Internasional
Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Link Live Streaming Polandia Vs Belanda, Kickoff 20.00 WIB

Internasional
Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Nirgelar di Bayern Muenchen, Kane Makin Lapar Raih Trofi Euro 2024

Internasional
Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Rekap Final Australian Open 2024, Gelar Super 500 Perdana Ana/Tiwi

Badminton
Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Eks Pemain Spanyol Puji Lamine Yamal, Ungkit Lionel Messi

Internasional
Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Hasil Australian Open 2024: Ahsan/Hendra Runner-up, Kalah dari Wakil China

Badminton
Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Perkenalkan Gilson Costa, Tambah Kekuatan Lini Tengah Persebaya

Liga Indonesia
Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke