Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Perdebatan Soal Insiden Saka-Neuer, Pendapat Para Pandit Terbelah

KOMPAS.com - Insiden yang melibatkan Bukayo Saka pada akhir-akhir laga Arsenal vs Bayern Muenchen memicu perdebatan sengit di kalangan pandit sepak bola Inggris dan Eropa.

Laga leg pertama babak perempat final Liga Champions Arsenal vs Bayern Muenchen berakhir imbang 2-2 pada Rabu (10/4/2024) dini hari WIB.

The Gunners memimpin lebih dulu lewat tembakan Saka pada menit ke-12.

Namun, gol-gol Serge Gnabry (18') serta penalti Harry Kane (32') membawa Bayern unggul saat laga memasuki tengah babak di Stadion Emirates.

Arsenal perlu gol Leandro Trossard pada menit ke-76 untuk menyamakan kedudukan.

Insiden Saka kemudian terjadi pada detik-detik akhir pertandingan tersebut.

Penyerang asli akademi Arsenal itu melakukan penetrasi ke kotak penalti tim tamu dan ia berhadapan dengan kiper Manuel Neuer yang keluar dari sarangnya.

Kontak pun terjadi antara kedua pemain itu. Wasil Glenn Nyberg asal Swedia tak menganggap insiden tersebut penalti dan ia membiarkan laga bergulir.

Cek VAR kemudian dilakukan persis sebelum peluit akhir ditiup dan tak ada cek lanjutan dari para pengadil di lapangan.

Insiden pun menciptakan perdebatan sengit dengan beberapa kubu yakin bahwa kontak tersebut seharusnya menjadi penalti tetapi tak sedikit pula yang mengatakan bahwa Saka sendiri yang melakukan kontak dengan kiper Muenchen tersebut.

"Manuel Neuer membiarkan kakinya keluar. Seharusnya itu penalti," ujar eks bek Man United, Rio Ferdinand.

"Mereka [VAR] harus mengirim [wasit] untuk melihatnya."

Itu adalah keputusan besar dalam pertandingan seperti ini. Ada begitu banyak hal yang dipertaruhkan."

Hal serupa juga dikatakan oleh eks bek Arsenal, Martin Kewon. "Saya merasa cukup mengkhawatirkan dia tidak memberikan penalti itu," ujarnya.

Namun, eks Arsenal lainn, Matthew Upson, mengutarakan hal sebaliknya.

"Saya pikir keptuusan tak memberikan penalti sudah tepat," ujarnya.

"Insting pertama dalah memberi penalti tetapi siaran ulang menunjukkan Bukayo Saka menginisiasi kontak."

"Manuel Neuer mengerem setelah ia berlari keluar dan Saka justru hampir menendangnya."

"Keputusan benar dari sang wasit di bawah tekanan besar."

Hal sama pun diutarakan oleh eks gelandang Reading dan Fulham, Steve Sidwell di Sky Sports.

"Saya pikir Saka menaruh kakinya ke Neuer. Dirinya cerdik, saya pikir wasit membuat keputusan tepat," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/04/10/05425938/perdebatan-soal-insiden-saka-neuer-pendapat-para-pandit-terbelah

Terkini Lainnya

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Atlet PB Djarum Tampil Dominan pada Graha Padma Wali Kota Cup 2024

Badminton
Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Hasil Australian Open 2024: Bekuk Wakil Malaysia, Ana/Tiwi Juara!

Badminton
Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Hasil Final Australian Open 2024: Berjuang Tiga Gim, Ester Runner-up

Badminton
Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Malut United Resmi Rekrut Duo Kembar Yakob dan Yance Sayuri

Liga Indonesia
Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Kembangkan Basket di Indonesia, 3 Misi Beavers Hadirkan Kompetisi

Sports
Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Polandia Vs Belanda, Van Dijk Siap Kerja Keras demi Menangi Laga Perdana

Internasional
Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Ronaldinho Kritik Skuad Brasil, Tim Terburuk di Copa America 2024

Internasional
Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Pendekatan Como Dihiraukan Klub, Ali Jasim Luapkan Kekecewaan

Liga Italia
Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Jadwal Euro 2024 Malam ini: Belanda dan Inggris Akan Turun

Internasional
Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Hasil Jeka Saragih Vs Westin Wilson, Kekalahan Perdana Jeka di UFC

Sports
Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Spalletti: Italia Unggul Berkat Tim, Bukan Karena Satu Pemain

Internasional
Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Timnas Italia Cetak Sejarah, Jorginho dan Chiesa Senang Lewati Kejutan

Internasional
Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Messi Terpesona Talenta Inter: Masa Kini dan Masa Depan Argentina

Internasional
Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Klasemen Grup B Piala Eropa 2024 Setelah Spanyol dan Italia Menang

Internasional
Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Hasil Italia Vs Albania: Gol Tercepat Euro, Barella Lewati Totti, Tripoin Azzurri

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke