Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Messi Kembali, Harapan untuk Akhiri Tren Buruk Inter Miami

KOMPAS.com – Megabintang Argentina, Lionel Messi, berpotensi kembali bermain bersama Inter Miami saat menghadapi Colorado Rapids.

Inter Miami akan menjalani duel kontra Colorado Rapids dalam lanjutan Major League Soccer (MLS) 2024.

Nama Messi tertera dalam daftar skuad yang disiapkan Inter Miami untuk menjamu Colorado Rapids.

Laga Inter Miami vs Colorado Rapids dijadwalkan berlangsung di Stadion Chase pada Minggu (7/4/2024) pagi WIB.

Messi sudah absen membela Inter Miami sejak pertengahan Maret 2024 karena permasalahan cedera hamstring.

Kini, kondisi Messi dikabarkan membaik. Sang penyerang berumur 36 tahun itu berpotensi main saat menghadapi Colorado Rapids.

Asisten pelatih Inter Miami, Javier Morales, mengungkapkan Messi sudah kembali mengikuti sesi latihan tim berjulukan The Herons itu.

“Dia menjadi lebih baik setiap hari, seperti yang dikatakan oleh Gerardo Tata Martino,” kata Javier Morales, dikutip dari Goal International.

“Kami bakal melihat kondisinya hari ini, lalu kami bakal membuat keputusan untuk laga hari Sabtu,” tutur dia menambahkan.

“Dia berlatih setiap hari dengan fisioterapis di lapangan. Terkadang, tergantung apa yang ia rasakan, dia berlatih dengan tim dan fisioterapis.”

“Namun, akhir-akhir ini Messi sudah terlibat dalam sesi latihan dan dia semakin baik,” ungkapnya.

Menurut Javier Morales, Gerardo Tata Martino bakal memberikan Messi kesempatan main melawan Colorado seandainya kondisinya bagus.

“Kami bakal melihat bagaimana kondisinya saat latihan,” ucap pria asal Argentina berumur 44 tahun itu.

“Jika dia merasa baik, saya yakin Tata bakal mengandalkannya, apakah itu 10 menit, 15 menit, atau 45 menit,” ujar dia.

Adapun saat ini, Inter Miami bercokol di peringkat kedua klasemen MLS Wilayah Timur dengan torehan 11 poin dari tujuh laga.

Inter Miami berjarak satu poin dari Cincinnati yang menempati urutan pertama seusai mengumpulkan 12 poin dari enam pertandingan.

Belakangan, Inter Miami sulit menang. Dalam tiga laga terkini di semua ajang, The Herons yang bermain tanpa Messi, selalu tak bisa menuai hasil sempurna.

Kekalahan 0-4 dari New York Red Bulls pada ajang MLS 2024 disusul dengan hasil imbang melawan New York City (1-1).

Setelah itu, Inter Miami takluk 1-2 dari klub Meksiko, Monterrey, dalam laga leg pertama perempat final CONCACAF Champions Cup 2024.  

https://bola.kompas.com/read/2024/04/06/10000058/messi-kembali-harapan-untuk-akhiri-tren-buruk-inter-miami

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke