Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata Kim Pan-gon soal Rumor Tinggalkan Kursi Pelatih Timnas Malaysia

KOMPAS.com – Pelatih asal Korea Selatan, Kim Pan-gon, membantah bakal meninggalkan kursi kepelatihan timnas Malaysia.

Sempat beredar kabar yang menyatakan Kim Pan-gon telah mengirimkan surat pengunduran diri kepada Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM).

Namun, Kim Pan-gon menegaskan, informasi yang beredar tidak benar. Ia menjelaskan, dirinya tak pernah berniat untuk meninggalkan timnas Malaysia.

“Saya ingin membantah pemberitaan yang dimuat di portal BH Online pada pukul 07.57 tadi malam bahwa saya telah mengirimkan surat kepada FAM dan siap meninggalkan skuad Harimau Malaya,” kata Kim Pan-gon.

“Pernyataan dalam pemberitaan yang dikutip dari sumber itu sama sekali tidak akurat karena saya tidak mengirimkan surat apa pun,” ujar dia.

Setelah muncul pemberitaan itu, Kim Pan-gon lantas berkomunikasi dengan Presiden FAM, Datuk Haji Hamidin Haji Mohd Amin.

Pelatih berumur 54 tahun itu menjelaskan kepada Haji Hamidin mengenai misi dirinya untuk membangun skuad Malaysia.

Kim Pan-gon juga mengatakan, dirinya bakal berkomitmen untuk terus menukangi timnas Malaysia sampai kontrak selesai pada akhir tahun 2025.

Pelatih dengan lisensi Pro UEFA itu pun berniat untuk membawa Malaysia menembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

“Sekadar informasi untuk seluruh penggemar Harimau Malaysa, saya akan terus berkomitmen mendampingi skuad Malaysia sampai kontrak saya habis pada akhir tahun 2025,” ujar Kim Pan-gon.

“Misi utama saya membawa Malaysia menembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 dan otomatis lolos ke Piala Asia 2027,” ucapnya.

Sementara itu, kepemimpinan Kim Pan-gon di timnas Malaysia sejatinya tengah menjadi sorotan.

Pasalnya, Kim Pan-gon gagal membawa Malaysia meraih hasil positif saat dua kali bersua Oman dalam putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Saat itu, Malaysia besutan Kim Pan-gon tumbang di tangan Oman dengan skor identik, yakni 0-2.

Meski begitu, Malaysia masih mempunyai kesempatan untuk menembus putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pasalnya, Malaysia saat ini menempati posisi ketiga klasemen Grup D Kualifikasi Piala Dunia 2026 dengan raihan enam poin.

Malaysia memiliki selisih tiga poin dari Kirgistan dan Oman yang berurutan menduduki peringkat pertama dan kedua lewat torehan serupa, yakni sembilan poin.

https://bola.kompas.com/read/2024/03/31/15325618/kata-kim-pan-gon-soal-rumor-tinggalkan-kursi-pelatih-timnas-malaysia

Terkini Lainnya

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Ahsan/Hendra ke Final Australian Open 2024, Curi Perhatian Media China

Badminton
Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Justin Hubner Sebut Bela Indonesia Jadi Keputusan Terbaik dalam Karier

Timnas Indonesia
Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Hasil Euro 2024 Hongaria Vs Swiss 1-3: Sihir Murid Motta, La Nati Menang

Internasional
Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Jadi Official Tea Partner, Teh Pucuk Harum Siap Temani Keseruan Europhoria Piala Eropa 2024

Internasional
Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Link Live Streaming Spanyol Vs Kroasia, Kickoff Pukul 23.00 WIB

Internasional
Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Italia Vs Albania: Ketika Buffon Merasa Tak Biasa…

Internasional
Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Euro 2024: Giroud Kiper Perancis, 1.000 Paru-paru Kante Pukau Mbappe

Internasional
Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Italia Vs Albania, Tekanan di Pundak Gli Azzurri

Internasional
Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Australia Open 2024: Hendra/Ahsan Siap Hadapi Unggulan Pertama

Badminton
Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Jadwal Siaran Langsung Euro 2024 Malam Ini, Ada Spanyol dan Italia

Internasional
Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Spanyol Vs Kroasia, Modric Sebut La Roja Tim Favorit di Euro 2024

Internasional
Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Euro 2024: Pidato Kroos Menenangkan Jerman Usai Membukukan Rekor Kemenangan

Internasional
Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Kisah Ibnu Jamil Dukung Timnas Indonesia bersama Ultras Garuda

Timnas Indonesia
Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang 'Raja'

Daftar Pemain yang Paling Banyak Tampil di Piala Eropa, Ronaldo Sang "Raja"

Internasional
Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Rekap Hasil Semifinal Australian Open 2024, Tiga Wakil Indonesia Lolos ke Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke