Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Reaksi Hodak, Persib Dianggap Punya Tekanan Lebih Saat Main di Kandang

BANDUNG, KOMPAS.com - Suporter Persib yang biasa disebut Bobotoh menunjukkan kekecewaan atas hasil kurang memuaskan yang dialami Maung Bandung dalam empat laga terakhir di kandang tanpa kemenangan. 

Hal itu mulai dari hasil imbang melawan Arema FC (2-2), PSM Makassar (0-0), kekalahan dari Persik Kediri (0-2), dan imbang kembali lawan Persis Solo (2-2). 

Kemenangan terakhir di kandang didapat Persib pada 28 Oktober 2023 saat mengalahkan PSS Sleman dengan skor 4-1. 

Pelatih Persib Bojan Hodak memaklumi kekecewaan Bobotoh. Namun, naik turun performa tim menurutnya menjadi sebuah dinamika sebuah tim dalam berkompetisi.

"Sejak hari pertama kami tiba, kami berada di urutan 16 dan kami bisa naik hingga posisi kedua. Kemudian, kami turun ke urutan ketiga dan ini merupakan bagian dari permainan," imbuh Hodak. 

Statistik Persib menunjukkan, jumlah kemenangan musim ini justru lebih banyak didapat saat Maung Bandung bermain di partai tandang daripada kandang. 

Persib punya enam kemenangan tandang, berbanding empat kemenangan kandang. Punya 22 poin tandang dan 19 poin partai kandang. 

Statistik tersebut melandasi anggapan, pemain Persib kerap merasakan tekanan lebih saat bermain di kandang sendiri. Bojan Hodak sama sekali tak setuju dengan pemikiran tersebut. 

"Disayangkan kami justru punya hasil yang lebih bagus ketika bermain di luar kandang dan ada yang menganggap pemain merasakan tekanan ketika bermain di kandang. Itu tidak benar," sebut pelatih asal Kroasia itu. 

Ia menegaskan timnya sangat membutuhkan Bobotoh dalam setiap langkah perjuangan. 

Atmosfer yang tercipta dalam laga kandang memberikan energi lebih untuk pemainnya. 

Hodak akan berusaha memastikan bahwa timnya akan mempertahankan posisi empat besar untuk melaju ke Championship Series untuk memenangi gelar. 

"Kami merasakan atmosfer yang bagus saat main di kandang. Tentunya target kami adalah menempati posisi empat besar dan itu ingin kami raih," katanya. 

"Namun, kadang terjadi hal-hal seperti ini (gagal menang) dalam pertandingan dan itu normal dalam sepak bola. Saya harap di laga berikutnya bisa lebih baik dan bisa meraih tiga poin," kata Hodak. 

https://bola.kompas.com/read/2024/02/05/23000058/reaksi-hodak-persib-dianggap-punya-tekanan-lebih-saat-main-di-kandang

Terkini Lainnya

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Calvin Verdonk dan Jens Raven Diperkirakan Bisa Bermain di Kualifikasi Piala Dunia

Timnas Indonesia
Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Brighton Dekati Kieran McKenna untuk Gantikan De Zerbi

Liga Inggris
Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Mohamed Salah Beri Sinyal Bertahan di Liverpool, Masih Haus Trofi

Liga Inggris
Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Kunci Sukses Penerapan VAR di Indonesia Ternyata karena Komunikasi Intens dengan FIFA

Liga Indonesia
Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Como 1907, Sentuhan Indonesia dalam Wajah Internasional Serie A

Liga Italia
Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Link Live Streaming Drawing Piala AFF 2024, Mulai 14.00 WIB

Timnas Indonesia
Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Arne Slot Belajar dari Guardiola, Bisa Hibur Liverpool seperti Klopp

Liga Inggris
Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Juventus Tahan Bologna, Makna Pelukan Montero dan Thiago Motta

Liga Italia
Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Marc Klok Kecewa Tak Masuk Timnas Indonesia, Hormati Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Borneo FC Gagal Kawinkan Gelar, Pesut Etam Butuh Kedalaman

Liga Indonesia
AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai 'Nopetegui'

AC Milan Cari Pengganti Pioli, De Zerbi Menarik Hati Usai "Nopetegui"

Liga Italia
Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Alasan Liverpool Perkenalkan Arne Slot sebagai Pelatih, Bukan Manajer

Liga Inggris
Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Daftar Skuad Argentina untuk Copa America 2024: Messi Ada, Tanpa Dybala

Internasional
Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Jadwal Malaysia Masters 2024, 3 Wakil Indonesia Beraksi pada Hari Pertama

Badminton
Jay Idzes 'Solid dan Konkret', Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Jay Idzes "Solid dan Konkret", Venezia Libas Palermo, Jaga Asa ke Serie A

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke