Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Dapat Siulan Cemoohan Tiap Sentuh Bola, Toni Kroos-Ancelotti Bereaksi

KOMPAS.com - Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, terus-menerus mendapat siulan cemoohan oleh sebagian besar penonton saat menghadapi Atletico Madrid pada semifinal Piala Super Spanyol 2023-2024.

Laga Real Madrid vs Atletico Madrid itu berlangsung di Stadion Al-Awwal Park, Riyadh, Arab Saudi, pada Kamis (11/1/2024) dini hari WIB.

Derbi Madrid yang berjalan sengit itu berhasil dimenangi Real Madrid dengan skor 5-3 dalam pertandingan yang berlangsung hingga perpanjangan waktu tersebut.

Selain jalannya laga, pertandingan itu pun diwarnai dengan adanya siulan cemoohan untuk Toni Kroos, tiap kali menyentuh bola, seperti dikutip dari ESPN. 

Sang gelandang asal Jerman itu dimasukkan sebagai pemain pengganti Luka Modric pada babak kedua.

Namun, Kroos dicemooh setiap kali menyentuh bola oleh sebagian besar kerumunan di Stadion Al-Awwal Park.

Sebelumnya, pada Agustus tahun lalu, Kroos mengomentari keputusan kepindahan playmaker potensial Gabri Veiga dari Celta Vigo untuk bergabung dengan klub Liga Pro Saudi, Al Ahli. 

Toni Kroos menyebut hal itu sebagai hal "memalukan". Dia menambahkan, penandatanganan kontrak dengan klub Saudi adalah keputusan demi uang dan bertentangan dengan sepak bola, seperti dikutip dari ESPN.

Usai pertandingan, Kroos melontarkan komentar pedas di media sosial X sebagai tanggapan atas perlakuan dari penonton di Arab Saudi.

"Hari ini menyenangkan! Penonton luar biasa!" tulis Kroos.

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti, pun turut menanggapi apa yang dialami anak asuhnya di lapangan.

"Saya tidak memahami siulannya," kata pelatih Madrid, Carlo Ancelotti, dalam konferensi pers usai pertandingan.

"Sejujurnya, saya tidak memahaminya. Menurut saya, Kroos juga tidak memahaminya," tuturnya.

https://bola.kompas.com/read/2024/01/11/07481908/dapat-siulan-cemoohan-tiap-sentuh-bola-toni-kroos-ancelotti-bereaksi

Terkini Lainnya

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Kylian Mbappe dan Presiden PSG Ribut di Ruang Ganti, Dinding Sampai Bergetar

Liga Lain
Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Putri Indonesia Akan Melawan Singapura pada FIFA Matchday

Timnas Indonesia
Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Olivier Giroud Akan Tinggalkan Milan, Ucapkan Terima Kasih ke Maldini

Liga Italia
Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Olimpiade Paris 2024: Media China Sebut Jonatan Sebagai Ancaman

Badminton
Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Bali United Vs Persib, Nick Kuipers Menilai Maung Bandung Punya Keuntungan

Liga Indonesia
Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Sambut Piala Soeratin, PS Ebod Jaya Kebumen Seleksi Ratusan Pemain Lokal

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Jadwal Liga Inggris: Lawatan Liverpool dan Partai Sulit Man City

Liga Inggris
Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Bintang Como Patrick Cutrone Cerita Peran Mendiang Ayah dan Kebanggaan Promosi Sebagai Putra Daerah

Liga Italia
Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Thailand Open 2024: Gregoria dkk Antisipasi Faktor Angin Saat Bertanding

Badminton
Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Harapan Pemain Persib soal VAR di Championship Series Liga 1 2023-2024

Liga Indonesia
Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Thailand Open 2024, Ester dan Komang Bawa Spirit Piala Uber

Badminton
Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Bali United Vs Persib: Hodak Ogah Lihat Masa Lalu, Ujian Angin Kencang

Liga Indonesia
Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Patrick Cutrone Bawa Como Promosi, Kelahiran Kembali Titisan Inzaghi

Liga Italia
Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Indra Sjafri Buka Kans Pemain Keturunan Perkuat Timnas U20 Indonesia

Timnas Indonesia
Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Madura United Vs Borneo FC: Sape Kerrab Ogah Terbuai Memori Indah

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke