Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Argentina Vs Mali 0-3, Les Aigles Peringkat 3 Piala Dunia U17 2023

KOMPAS.com - Mali finis sebagai peringkat ketiga Piala Dunia U17 2023 dan berhak meraih medali perunggu setelah mengalahkan Argentina. 

Laga Argentina vs Mali yang berlangsung di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Jumat (1/12/2023) berakhir dengan skor 0-3. 

Mali memastikan diri sebagai pemenang berkat gol Ibrahim Diarra pada menit kesembilan, Mamadou Doumbia (45'), dan Hamidou Makalou (48'). 

Keunggulan Les Aigles muda yang tercipta berkat Ibrahim Diarra bermula dari servis Sekou Kone. 

Diarra dari tepi kotak penalti melepaskan tembakan ke sudut bawah kanan gawang Argentina yang kali ini gagal dihalau Florentin. 

Mali nyaris mencetak gol kedua pada menit ke-14 saat Mahamoud Barry mengoper bola dari byline ke depan gawang Argentina. 

Florentin sudah bergeser dari posnya untuk menutup gerak Barry. Beruntung bagi La Albiceleste, ada satu pemain yang menggagalkan upaya Mali. 

Mali terus menggempur pertahanan Argentina. Sekou Kone melepaskan tembakan jarak jauh pada menit ke-16 yang masih bisa ditepis Florentin. 

Florentin melakukan blunder pada menit ke-23 setelah operannya mengarah ke Ousmane Thiero yang meneruskan bola ke Mamadou Doumbia. 

Akan tetapi, eksekusi Doumbia hanya mengenai jaring sisi kiri gawang Argentina. La Albiceleste lalu balas menyerang, tetapi upaya Juan Villalba gagal menemui sasaran. 

Tendangan Doumbia pada menit ke-38 lagi-lagi nyaris menjebol gawang Argentina, tetapi Florentin mampu membaca arah bola dan melakukan penyelamatan. 

Doumbia akhirnya menjebol gawang Argentina pada menit ke-45. Ia dengan bebas menyundul bola hasil free kick Hamidou Makalou. 

Babak pertama berakhir dengan skor 2-0 untuk keunggulan Mali. Berdasarkan statistik, Mali dengan 43 persen penguasaan bola melepaskan 5 shot on target dari 12 tembakan. 

Sementara itu, Argentina tercatat cuma sekali melepaskan tendangan sepanjang 45 menit pertama. 

Alih-alih memperkecil ketertinggalan, Argentina justru kebobolan untuk ketiga kalinya pada menit ke-48 lewat aksi Makalou. 

Peluang kembali didapat Mali pada menit ke-58, tetapi tendangan Doumbia melebar ke sisi kanan gawang Argentina. 

Florentin bekerja keras di Manahan. Ia kembali melakukan penyelamatan dengan menepis tendangan jarak dekat Doumbia semenit kemudian. 

Claudio Echeverri yang masuk sebagai pemain pengganti pada babak kedua sempat memasukkan bola ke gawang Mali, tetapi dianulir karena offside. 

Echevveri lantas membuka peluang Argentina untuk mencetak gol pada menit ke-67. Ia menggiring bola ke sisi kotak penalti Mali, sebelum meneruskan bola ke Agustin Ruberto. 

Namun, Ruberto yang dikawal dua pemain Mali tak berhasil menyambut bola dan kesempatan La Alibiceleste pun terbuang. 

Papan skor tidak berubah hingga wasit Ming Fu membunyikan peluit tanda berakhirnya pertandingan. 

ARGENTINA VS MALI 0-3 (Ibrahim Diarra 9', Mamadou Doumbia 45', Hamidou Makalou 48')

Susunan pemain Argentina vs Mali

Argentina (4-2-3-1): 12-Jeremias Florentin, 3-Octavio Ontivero, 4-Dylan Gorosito, 6-Juan Villalba, 14-Tobias Palacio, 5-Mariano Gerez, 7-Ian Subiabre, 8-Gustavo Albarracin, 11-Santiago Lopez, 17-Valentino Acuna, 9-Agustin Ruberto. 

Mali (4-3-3): 1-Bourama Kone, 5-Issa Traore, 12-Gaoussou Kone, 15-Baye Coulibaly, 18-Moussa Massire Diop, 3-Hamidou Makalou, 6-Sekou Kone, 14-Ousmane Thiero, 8-Ibrahim Diarra, 17-Mamadou Doumbia, 19-Mahamoud Barry.

https://bola.kompas.com/read/2023/12/01/20563828/hasil-argentina-vs-mali-0-3-les-aigles-peringkat-3-piala-dunia-u17-2023

Terkini Lainnya

Giuliano Simeone, Penerus 'Dinasti' Simeone di Timnas Argentina

Giuliano Simeone, Penerus "Dinasti" Simeone di Timnas Argentina

Internasional
Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Indonesia Vs Filipina: Garuda Tim Kuat Asia, Hormat dari Pelatih Lawan

Timnas Indonesia
Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Prediksi Skor dan Susunan Pemain Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina

Siaran Langsung dan Link Live Streaming Timnas Indonesia Vs Filipina

Timnas Indonesia
Frenkie De Jong Dipastikan Tak Bisa Bela Belanda di Euro 2024

Frenkie De Jong Dipastikan Tak Bisa Bela Belanda di Euro 2024

Internasional
Kata PSSI soal Rencana Penambahan Pemain Asing untuk Liga 1

Kata PSSI soal Rencana Penambahan Pemain Asing untuk Liga 1

Liga Indonesia
Indonesia Vs Filipina, Alasan Bukan Laga Mudah bagi Tim Garuda

Indonesia Vs Filipina, Alasan Bukan Laga Mudah bagi Tim Garuda

Timnas Indonesia
Edukasi dan Undang-Undang Keolahragaan, Solusi untuk Suporter Timnas

Edukasi dan Undang-Undang Keolahragaan, Solusi untuk Suporter Timnas

Timnas Indonesia
Ancelotti Pastikan Madrid Tak Tolak Tawaran Piala Dunia Antarklub FIFA

Ancelotti Pastikan Madrid Tak Tolak Tawaran Piala Dunia Antarklub FIFA

Liga Lain
Alasan Persib Tolak Bertanding Selama Bulan Juni

Alasan Persib Tolak Bertanding Selama Bulan Juni

Liga Indonesia
Tanggapan Pep Guardiola soal Kembali Latih Barcelona

Tanggapan Pep Guardiola soal Kembali Latih Barcelona

Liga Spanyol
Hadapi Filipina di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Jaga Optimisme dan Kebugaran Tubuh

Hadapi Filipina di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Timnas Indonesia Jaga Optimisme dan Kebugaran Tubuh

Timnas Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Filipina di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Reaksi PSSI soal Ancaman Pembunuhan terhadap Pelatih Filipina: Bisa Proses Hukum

Reaksi PSSI soal Ancaman Pembunuhan terhadap Pelatih Filipina: Bisa Proses Hukum

Timnas Indonesia
Erick Thohir Imbau Jangan Euforia Berlebih dan Cepat Puas soal Timnas

Erick Thohir Imbau Jangan Euforia Berlebih dan Cepat Puas soal Timnas

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke