Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Tak Sumbang Pemain Muda di Timnas Indonesia, Persebaya Tolak Tradisi Terputus

KOMPAS.com - Persebaya Surabaya dikenal sebagai gudangnya pemain muda. Hampir setiap tahun tim mengorbitkan pemain-pemain muda yang muncul sebagai pilar di timnas Indonesia sejak usia U15.

Bahkan, sudah seperti tradisi pemain muda Persebaya mewarnai komposisi timnas usia muda.

Sebut saja Moch Supriadi, Brylian Aldama, Ernando Ari Sutaryadi, dan Vito Rendy Candra Ananda yang menjadi bagian timnas U16 2018 silam.

Kemudian, Marselino Ferdinan, Ruy Arianto, Dio Rizky Saputra, dan Wahyu Agung Drajat pada timnas U16 2019.

Namun, sejak tiga tahun terakhir, eksistensi pemain muda Persebaya kurang menonjol di timnas Indonesia U16 sampai U17.

Akhirnya, pemain Persebaya tidak ada yang ambil bagian pada Piala Dunia U17 2023 yang diselenggarakan di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur.

Menanggapi hal tersebut, Direktur Persebaya Candra Wahyudi tidak sepakat jika tradisi tim mengorbitkan pemain muda terputus.

Ia menegaskan "Kawah Candradimuka" Persebaya hingga saat ini aktif menempa talenta-talenta muda dari seluruh Indonesia.

"Karena Persebaya sejak lama sudah mempunyai tim elite akademi. Saya kira dalam setiap musim dapat prestasi dan empat besar, bahkan juara tahun 2019," kata Candra Wahyudi.

"Jadi kalau pembinaan, kami selalu jalan," katanya.

Menurutnya, ketidakikutsertaan pemain Persebaya dalam Piala Dunia U17 hanya karena selera pelatih.

Pelatih tentu punya kriteria sendiri pemain-pemain yang dianggap bisa menjalankan filosofi permainannya. Tidak cocok tentu berbeda dengan tidak berkualitas.

"Terus kalau masalah kenapa ada yang dipanggil timnas atau tidak, itu kembali ke timnasnya, pelatih-pelatih timnas. Kan punya selera untuk pemilihan pemain," katanya.

Hal tersebut membuktikan pendapatnya dengan menyodorkan performa para pemain Persebaya U16 di Elite Pro Academy.

Saat ini, tim Persebaya muda sangat kompetitif dan bahkan menjadi yang terbaik di kelasnya. Mereka memuncaki klasemen sementara Grup C dengan dominasi delapan menang, sekali seri dan sekali kalah.

"Di U17, kalau dilihat di Elite Pro Akademi, kami sedang memimpin klasemen setelah memainkan 12 pertandingan," tutur Candra Wahyudi.

"Saya kira kami tetap konsen dan men-support pembinaan usia-usia muda di elite pro akademi. Kalau timnas, itu sesuai selera pelatih yang memilih," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2023/11/20/13360228/tak-sumbang-pemain-muda-di-timnas-indonesia-persebaya-tolak-tradisi-terputus

Terkini Lainnya

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Jagoan Lemparan ke Dalam, Fabio Azka Disiapkan Jadi Arhan Berikut

Liga Indonesia
Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Hasil Polandia vs Austria 1-3: Bermain Spartan, Austria Amankan Tiga Poin

Internasional
Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Merih Demiral: Cristiano Ronaldo Panutan Bagi Semua Orang

Internasional
Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Ujian Mentalitas Pemain

Timnas Indonesia
Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Alasan PSSI Soal Shin Tae-yong Belum Tanda Tangan Kontrak Baru

Timnas Indonesia
Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Hasil Slovakia Vs Ukraina 1-2: Yaremchuk Pembeda, Mudryk dkk Menang “Comeback”

Internasional
Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Mantan Top Skor Liga 1 Realistis Soal Peluang Serbia di Euro 2024

Internasional
Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Hasil Piala AFF U16: Indonesia vs Singapura 3-0, Garuda Asia Perkasa

Timnas Indonesia
Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Laporan dari Jerman: Museum Porsche, Daya Tarik Kota Stuttgart

Internasional
Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Belanda Vs Perancis, Koeman Bicara Ketenangan Hasil Kemenangan

Internasional
Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Belanda Vs Perancis, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Messi Berbeda dengan Ronaldo, La Pulga Tak Pikirkan Rekor

Internasional
Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak 'Tavares', Respek Pelatih Juara PSM

Yance Sayuri Siap Namai Sang Anak "Tavares", Respek Pelatih Juara PSM

Liga Indonesia
Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Belanda Vs Perancis, Ada Jejak Kemarahan Zidane

Internasional
Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Stuttgart, Tuan Rumah Euro 2024, Surga Pencinta Mobil Porsche

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke