Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Erick Thohir Ancam Tak Bantu Persija-PSM Usai Polemik Pemanggilan Timnas

KOMPAS.com – Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, mengancam tak memberikan bantuan kepada Persija Jakarta dan PSM Makassar.

Pasalnya, PSM Makassar dan Persija Jakarta mempersulit pemain untuk mentas bersama timnas U23 Indonesia di Piala AFF U23 2023.

Adapun PSSI memang mendapatkan dana segar senilai Rp 1,9 triliun dari pemerintah untuk merenovasi 22 stadion di Indonesia.

“Ya, nanti saya catat. Ini ada renovasi stadion oleh pemerintah ada Rp 1,9 triliun,” ucap Erick Thohir kepada Kompas.com dan awak media lainnya di Lapangan A Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, pada Rabu (16/8/2023).

“Di situ pemerintah akan melihat kesempatan klub-klub mengelola lapangan, stadion seperti Persita, Bandung, nanti akan saya catat ada rekomendasinya,” jelas dia.

Erick Thohir menjelaskan dirinya hanya mau membantu klub yang mementingkan tim nasional.

Ia lalu mempertanyakan kemampuan finansial klub dalam membangun stadion dengan biaya tinggi tersebut.

“Ini saya bukan ancam, saya mau membangun klub yang cinta Indonesia. Kan pemerintah membangun (mengeluarkan uang untuk stadion senilai) Rp 1,9 triliun,” ucap dia.

“Kalau klub-klub bisa tidak renovasi sampai Rp 1,9 triliun? Bisa tidak klub-klub bikin stadion besar? Kan tidak,” jelasnya.

“Artinya ada apa? Saling keseimbangan antara pemerintah dan swasta. Kan harus saling mendukung,” jelasnya.

Eks pemilik Inter Milan itu mengungkapkan bahwa dirinya tidak rela memberikan dana ke klub seperti Persija dan PSM yang mempersulit pemain ke timnas Indonesia.

“Tidak bisa, kami mau bangun sama-sama. Pokoknya yang maunya (tahan pemain) ya tidak bisa, ya saya catat,” jelasnya.

“Pasti nanti suporter akan sedih karena suporter pasti ada yang Merah Putih ada yang Persija ada yang PSM,” ungkap dia.

Erick Thohir mengatakan, PSSI bisa jadi akan berpikir dua kali untuk membantu Persija dan PSM karena kedua klub tak mau membantu tim nasional.

“Ya, saya pikirin dulu, boleh dong saya mikir karena mereka mikir-mikir bantu Merah Putih, boleh dong saya mikir bantu klub,” jelasnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/08/16/20392418/erick-thohir-ancam-tak-bantu-persija-psm-usai-polemik-pemanggilan-timnas

Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke