Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSM Vs Persib, Fasilitas Kandang Juku Eja Jadi Sorotan Marc Klok

BANDUNG, KOMPAS.com - Persib Bandung akan menjalani pertandingan tandang pekan keempat Liga 1 2023-2024 menghadapi PSM Makassar.

Jadwal PSM vs Persib akan berlangsung Sabtu (22/7/2023) di Stadion BJ Habibie, Parepare, Sulawesi Selatan. 

Tandang ke markas PSM di BJ Habibie bukan hal mudah karena perjalanan yang jauh melelahkan. 

Butuh waktu kurang lebih tiga jam dari Kota Makassar  menuju Stadion BJ Habibie di Kota Parepare. Ditambah lagi fasilitas yang kurang baik untuk disinggahi.

"Sedikit jauh (jaraknya), kondisi di sana belum baik, kayak hotel semua, bus ke sana jauh, stadion tidak terlalu baik juga," ucap Klok memberi penilaian. 

Kendati begitu, Klok harus berusaha menerima pertandingan tandang ini dengan optimal. 

Persib harus mematok target tinggi di Parepare melawan tim juara bertahan karena belum sama sekali mendulang kemenangan musim ini di liga.

"Namun, kondisi game ini harus terima, kami harus kasih optimal. Semua tahu situasi Persib sekarang," kata Klok.

"Persib sekarang tanpa pelatih, pemain harus bangkit sendiri, dan kami harus kasih maksimal untuk ambil kemenangan," ujar Klok.

Ya, Persib baru saja ditinggal sosok pelatih kepala Luis Milla yang memilih mundur karena urusan pribadi setelah lalui tiga laga beruntun dengan hasil imbang. 

Kini, Persib dipimpin caretaker Yaya Sunarya yang dikenal sebagai pelatih fisik Persib selama ini.

Sejauh ini, PSM belum mampu meraih kemenangan di kandang sendiri. Dalam laga pertama di BJ Habibie, Juku Eja dikalahkan Dewa United 1-2 pada 8 Juli.

Menurut Klok, tidak mudah menang di Stadion BJ Habibie dengan situasi kondisinya. Bahkan, tuan rumah PSM juga tampak mengalami down kala menjamu Dewa United.

Ini menjadi kesempatan Persib agar bisa mengambil poin dari lawatannya ke kandang PSM.

"Bagus untuk kami (PSM belum menang di kandang) karena tahu di sana tidak mudah untuk menang. Mungkin mereka juga sedikit down sekarang. Ini kesempatan untuk ambil hasil bagus," ucapnya.

"Target pribadi menang saja. Kalau bisa (cetak gol) bagus. Terpenting ada kemenangan, kita main bagus. Saya main bagus, saya fit. Kalau gol adalah bonus, yang penting menang. Selalu optimistis," katanya.

https://bola.kompas.com/read/2023/07/18/13300018/psm-vs-persib-fasilitas-kandang-juku-eja-jadi-sorotan-marc-klok

Terkini Lainnya

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Opsi Persib Perpanjang Kontrak Pelatih Bojan Hodak, Durasi Panjang…

Liga Indonesia
Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Al Hilal Juara Liga Arab Saudi, Tak Terkalahkan, Sisihkan Al Nassr-Ronaldo

Liga Lain
Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Perundungan Siber Suporter Sepak Bola Indonesia dan Peran Penting PSSI

Internasional
Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Hasil Sprint Race MotoGP Perancis: Jorge Martin Menang, Disusul Marquez dan Vinales

Motogp
Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Klasemen Liga Inggris: Man City Geser Arsenal, Singkirkan Liverpool

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke