Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Misteri 6 Pemain yang Dipisahkan Luis Milla dari Latihan Persib

BANDUNG, KOMPAS.com - Ada yang berbeda dalam sesi latihan Persib Selasa (27/6/2023) sore. Sebanyak enam pemain, yakni Nick Kuipers, Achmad Jufriyanto, Eriyanto, Abdul Aziz, Ridwan Ansori, dan Adzikri Fadlillah menjalani latihan terpisah.

Mereka berlatih dalam waktu yang berbeda, yaitu pukul 14.00 WIB, alias lebih dini daripada pemain lainnya yang mulai menempa diri di bawah arahan Luis Milla pukul 16.00 WIB di Stadion Persib, Sidolig Bandung.

Situasi ini memunculkan misteri. Apakah enam pemain yang berlatih terpisah ini merupakan nama-nama yang bakal dipinggirkan Luis Milla dari skuad Persib jelang Liga 1 2023-2024? 

Sang pelatih asal Spanyol memang memiliki rencana merampingkan skuad menjadi 23 pemain plus tambahan promosi dari Akademi Persib.

Nama Nick Kuipers dan Achmad Jufriyanto diketahui sudah tidak tercantum dalam daftar susunan pemain (DSP) Persib saat beruji coba melawan PSS Sleman, Minggu (25/6/2023) lalu. 

Saat coba dimintai keterangan perihal itu, Luis Milla menolak sesi wawancara dengan awak media.

Sebelumnya, dalam sesi wawancara dengan media, bos Persib Teddy Tjahjono mengungkapkan bahwa pergerakan klub di bursa transfer Liga 1 belum usai. 

Ia memastikan akan ada perubahan dalam skuad Persib. Perubahan tim mencakup pelepasan pemain dengan mekanisme transfer atau peminjaman. 

“Pasti masih akan ada sampai bursa transfer ditutup, kemungkinan masih ada. Semua keputusan ada di tim pelatih mengenai skuad pemain,” ucap Teddy.

Bagi Teddy, adalah sebuah konsekuensi jika ada pemain yang masih terikat kontrak di Persib namun tidak lagi dibutuhkan oleh pelatih. 

Apabila itu situasinya, maka klub harus menempuh jalan melakukan transfer atau peminjaman.

“Ya ini minusnya, ada pelatih baru misalnya tiba-tiba (dia bilang) saya enggak mau pemain ini, ya itu konsekuensinya. Ya kami tempuh mekanismenya mau dijual atau ditransfer atau enggak dipinjamkan,” tutur Teddy.

Sebelumnya, telah ada pemain yang dipinjamkan Persib ke Dewa United, yakni Henhen Herdiana.

Jauh sebelum Henhen pergi, Persib pernah meminjamkan Bayu Fiqri ke PSIS, Gian Zola ke Persela Lamongan, dan Agung Pribadi ke Persela.

“Yang pasti kalau ada saling membutuhkan kami komunikasi kaya kemarin. Henhen, Bayu, ada permintaan dari kami juga oke deh akhirnya jalan,” ucap Teddy.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/27/23000058/misteri-6-pemain-yang-dipisahkan-luis-milla-dari-latihan-persib

Terkini Lainnya

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Dortmund Vs Madrid: Luka Modric Selangkah Menuju Rekor Legenda

Liga Champions
Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Dortmund Vs Real Madrid, Cara Die Borussen Matikan Mesin Gelar Los Blancos

Liga Champions
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Konsep Hasil Akhir ala Bojan Hodak

Liga Indonesia
Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Gregoria Kandas di Singapore Open 2024: Kurang Puas, Problem Pergelangan Kaki

Badminton
STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

STY Sebut Laga Indonesia Vs Tanzania Tak Pertaruhkan Poin FIFA

Timnas Indonesia
Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Hasil Kualifikasi MotoGP Italia 2024: Jorge Martin Raih Pole Position, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Hasil Singapore Open 2024, Gregoria Kandas di Semifinal, Takluk dari Juara Bertahan

Badminton
Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Real Madrid, di Antara Dewi Fortuna dan Saraf Baja

Liga Champions
Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Malik Risaldi Dipanggil Timnas Indonesia, Mau Cepat Adaptasi dengan Gaya STY

Timnas Indonesia
Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Persib Juara Liga 1 2023-2024: Maung Bandung Superior, Transisi Luar Biasa

Liga Indonesia
Como 1907 Bakal Jadi Tim 'Musafir' Serie A, Pakai Kandang Verona

Como 1907 Bakal Jadi Tim "Musafir" Serie A, Pakai Kandang Verona

Liga Italia
Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Dortmund Vs Madrid: Aura Spesial El Real yang Bikin Lawan Ketakutan

Liga Champions
BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

BERITA FOTO: Persib Juara Liga 1 2023-2024, Akhir 10 Tahun Penantian

Liga Indonesia
Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Ciro Alves Antar Persib Juara Liga 1, Sebut Bobotoh Pemain Terbaik

Liga Indonesia
Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Madrid Siap Umumkan Mbappe 48 Jam Usai Final Liga Champions

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke