Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Hasil Persija Vs Ratchaburi: Diwarnai Mati Lampu, Macan Menang 1-0

Laga antara Persija vs Ratchaburi yang sempat tertunda selama satu jam lebih itu dimenangi Macan Kemayoran berkat gol Riko Simanjuntak pada menit ke-38. 

Duel kedua tim terganggu lantaran mati lampu di Stadion Patriot Candrabhaga. Melansir BolaSport.com, situasi itu terjadi saat laga berjalan 15 menit atau tepatnya pukul 19.45 WIB.

Setelah menunggu selama satu jam lebih, wasit akhirnya memanggil kapten masing-masing dan mengatakan bahwa pertandingan tak bisa dilanjutkan. 

Akan tetapi, setelah menjalani diskusi lagi, kedua tim sepakat untuk melanjutkan pertandingan meski dalam penerangan yang tidak optimal. 

Laga pun kembali berlangsung sekitar pukul 21.27 WIB, dimulai sejak menit ke-15. Persija sempat mendapatkan peluang lewat Aji Kusuma. 

Namun, tendangan Aji melebar di sisi kanan gawang Ratchaburi. Giliran Ratchaburi yang mendapatkan kesempatan emas pada menit ke-27. 

Salah satu pemain tim asal Thailand itu melepaskan tembakan ke arah gawang Persija, tetapi kiper Andritany Ardhiyasa berhasil melakukan blok. 

Tidak lama setelahnya, Rio Fahmi yang begerak di sisi kiri pertahanan Ratchaburi memberikan servis ke Ryo Matsumura. Namun, Matsumura gagal melepaskan tendangan akurat. 

Peluang emas kembali didapat Ratchaburi pada menit ke-32. Alvin Fortes memberikan umpan yang disambut tandukan Sittichok Kannoo yang berhadapan dengan gawang. 

Beruntung bagi Persija, sundulan Sittichok Kannoo masih melambung di atas mistar. Hingga babak pertama berakhir, papan skor tak berubah dan tetap menunjukkan angka 0-0. 

Gol pertama dalam pertandingan ini menjadi milik Persija pada menit ke-58. Ryo Matsumura berhasil melewati pemain belakang Ratchaburi. 

Bola lalu mengarah ke Rio Simanjuntak yang langsung melepaskan tendangan ke pojok kanan bawah gawang. Tembakan Riko gagal dihalau kiper Ratchaburi, Kampon Phatomakkakul. 

Marko Simic yang memutuskan kembali bersama Persija kemudian masuk menggantikan Aji Kusuma.

Simic sempat mendapatkan umpan dari rekan-rekannya, tetapi para pemain Ratchaburi dengan sigap mengadang pemain asal Kroasia itu.  

Peluang emas Simic tercipta pada menit ke-83 setelah menerima umpan Rayhan Hannan. Namun, tandukan Simic mengenai tiang gawang. 

Hingga wasit membunyikan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan, Persija berhasil mempertahankan keunggulan dan memastikan kemenangan 1-0. 

Susunan pemain Persija vs Ratchaburi 

Persija: 26-Andritany (GK); 11-Firza Andika, 23-Hansamu Yama, 41-Muhammad Ferrari, 74-Rizky Ridho, 2-Ilham Rio, 24-Resky Fandy, 8-Syahrian Abimanyu, 25-Riko Simanjuntak, 7-Ryo Matsumura, 99-Aji Kusuma. 

Ratchaburi FC: 99-Kampon Phatomakkakul (GK); 3-Sanchai Nontasila, 5-Park Junheong, 6-Mehdi Terki, 9-Sittichok Kannoo, 10-Jakkaphan Kaewprom, 11-Alvin Mateus Fortes, 15-Adison Promrak, 16-Siwakorn Chakkuprasart, 27-Jesse Curran, 77-Faiq Jefri Bolkiah.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/25/23045568/hasil-persija-vs-ratchaburi-diwarnai-mati-lampu-macan-menang-1-0

Terkini Lainnya

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Profil Adhitia Herawan, Bos Persib Penerus Teddy Tjahjono

Liga Indonesia
Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Georgia Vs Portugal: Laga Impian, Jersey Cristiano Ronaldo Incaran

Internasional
Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Kala Suporter Diminta Tidak Menyerbu Cristano Ronaldo di Lapangan

Internasional
Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Potensi Jalur Timnas Inggris ke Final Euro 2024

Internasional
Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Isu Kencang Dimas Drajad ke Persib, Maung Bandung Terima Lagi Pemain dari Kesatuan?

Liga Indonesia
Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Inggris dan Balada Minim Gol Grup C, Terburuk Sepanjang Sejarah

Internasional
Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Timnas Basket U18 Putri Indonesia Kalah Dua Laga Awal, Level Permainan Terlihat

Sports
Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Ketum PBSI 2024-2028 Diminta Gairahkan Klub Bulu Tangkis di Daerah

Badminton
Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Mochizuki Panggil 27 Pemain untuk TC Timnas Putri Indonesia di Jakarta

Timnas Indonesia
Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Fasilitas Layanan Medis di Muenchen untuk Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Hasil dan Klasemen Copa America 2024: Argentina Lolos, Kanada Bekuk Peru

Internasional
Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Euro 2024, Southgate Sikapi Kritik yang Timpa Dirinya dan Timnas Inggris

Internasional
Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Hasil Chile Vs Argentina 0-1, Gol Lautaro Bawa Messi dkk Lolos

Internasional
Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Gian Zola Ramaikan Bursa Transfer Persib, Sang Adik Beckham Beri Bocoran

Liga Indonesia
Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Penjelasan PSSI soal Situasi Kontrak Shin Tae-yong di Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke