Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bali United Vs PSM, Dikritik Suporter Teco Minta Pemain Bali United Lebih Bekerja Keras di Leg Kedua Playoff Internal

Hasil ini mengecewakan pendukung Bali United karena tim kesayangannya gagal menang di kandang sendiri. Suporter Bali United mengkritik gaya permainan yang diusung tim.

Menerima kritik dari suporter, pelatih yang biasa disapa Teco itu menyebut penampilan Bali United sudah cukup bagus dalam laga kompetitif pertama musim ini.

“Saya pikir hari ini (kemarin) kami main bagus juga, kami juga tidak kalah seperti yang saya bilang kami juga bisa menang. Tapi dari suporter kami harus terima kritik mereka,” ujarnya.

Kelengahan di lini pertahanan tim menjadi petaka yang membuat PSM berhasil mencetak gol balasan melalui skema serangan balik cepat. Pemain Bali United kerepotan dan berujung gol bunuh diri Ilija Spasojevic.

Stefano Cugurra enggan menyalahkan pemainnya. Ia menilai kesalahan dalam suatu pertandingan sepak bola adalah hal yang wajar.

Apalagi situasinya tidak mudah bagi para pemain kedua tim yang harus bermain dengan intensitas tinggi sejak awal laga.

“Tidak ada pemain mau gol bunuh diri di sepak bola, kurang beruntung di sana dan mereka (PSM) bisa cetak gol di babak kedua,” ujar pelatih asal Brasil.

“Sekali lagi kami tidak beruntung seharusnya hari ini kami menang,” imbuhnya.

Sebagai upaya penebusan gagal meraih kemenangan di kandang sendiri pada leg pertama, Teco meminta Ricky Fajrin dan kolega lebih bekerja keras pada leg kedua di markas PSM.

Namun ini bukan pekerjaan mudah. Musim lalu, Bali United kerepotan meladeni permainan PSM saat berlaga di Stadion Gelora BJ Habibie Parepare.

Stefano Cugurra masih yakin dengan peluang tim yang cukup terbuka untuk memetik hasil positif di kandang lawan.

“Kami ke sana, kami tahu Parepare, tidak mudah bermain di sana. Kami harus kerja keras pertandingan mulai 0-0, kami harus percaya diri juga main di sana,” tegasnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/06/07/13272088/bali-united-vs-psm-dikritik-suporter-teco-minta-pemain-bali-united-lebih-bekerja

Terkini Lainnya

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Championship Series Liga 1, Momentum Tepat Penerapan VAR di Indonesia

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Man United Vs Arsenal: Arteta Sebut Ten Hag Luar Biasa, Cuma Butuh Waktu

Liga Inggris
Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Ketika Jersey Milan Dihiasi Nama Indonesia, Tanda Cinta untuk Mama...

Liga Italia
Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Montreal Vs Inter Miami 2-3, Messi Dibuat Kesal Regulasi Baru MLS

Liga Lain
Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Borneo FC Bidik Championship Series Liga 1 untuk Kawinkan Gelar

Liga Indonesia
VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

VAR Siap di Championship Series, Apresiasi demi Fair Play

Liga Indonesia
Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Bekal di Thomas-Uber, Indonesia Siap Tempur Hadapi Thailand Open 2024

Badminton
PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

PSSI Akan Segera Bertemu Shin Tae-yong untuk Bahas Kontrak

Timnas Indonesia
Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Alasan Skuad AC Milan Gunakan Jersey Nama Ibu Kala Libas Cagliari

Liga Italia
Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Alasan Ten Hag Yakin Akan Bertahan di Manchester United

Liga Inggris
Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Menilik Statistik Perjuangan Timnas U23 Indonesia di Piala Asia-Playoff Olimpiade

Timnas Indonesia
Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Exco PSSI Ungkap Reaksi Ernando Ari soal Marteen Paes

Timnas Indonesia
Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Championship Series: Hindari Sanksi Komdis, Persib Imbau Bobotoh

Liga Indonesia
Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas U17 Putri Indonesia Jalani Hal Penting dan Dasar Jelang Vs Korea Utara

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Man United Vs Arsenal, Ten Hag Tak Menyesal Sedetik Pun Latih MU

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke