Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Momen Spesial Sandy Walsh: Lawan Argentina, Pulang ke Kampung Kakek

KOMPAS.com - Pemain timnas Indonesia, Sandy Walsh, menyambut baik pertandingan FIFA Matchday melawan Argentina. 

Jadwal timnas Indonesia vs Argentina pada FIFA Matchday bakal berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023). 

Sandy Walsh mengatakan, laga melawan Argentina selaku juara Piala Dunia 2022 menjadi momen spesial baginya dan seluruh pemain timnas Indonesia. 

"Melawan Argentina akan menjadi momen spesial," kata Sandy Walsh, dilansir dari situs resmi PSSI. 

"Mereka adalah juara dunia dan peringkat satu dunia. Ini menjadi pengalaman berharga bagi saya dan tentu skuad Indonesia," ucapnya. 

Sandy Walsh merupakan satu dari 26 pemain timnas Indonesia yang dipanggil pelatih Shin Tae-yong untuk mengikuti pemusatan latihan. 

Timnas Indonesia akan mulai menjalani pemusatan latihan untuk FIFA Matchday melawan Palestina dan Argentina pada 5 Juni di Surabaya. 

Sebelum menghadapi Argentina, Indonesia akan lebih dulu melakoni pertandingan melawan Palestina di Stadion Gelora Bung Tomo pada Rabu (14/6/2023). 

Laga melawan Argentina bukan satu-satunya yang spesial bagi Sandy Walsh. Ia juga merasakan hal sama menjelang pertandingan kontra Palestina. 

Pasalnya, duel melawan Palestina berlangsung di Surabaya yang merupakan tempat kelahiran kakek Sandy Walsh. 

"Saya sudah mendengar kabar dari PSSI terkait FIFA Matchday bulan Juni di Surabaya," kata Sandy Walsh. 

"Itu merupakan kampung halaman kakek saya. Saya sangat senang mendengarnya. Semangat, sampai jumpa di FIFA Matchday Juni," ucapnya. 

Sandy Walsh saat ini sedang menjalani latihan mandiri mengingat klubnya, KV Mechelen, tidak mengumpulkan skuad karena Liga Belgia musim ini sudah rampung sejak April lalu. 

Ia diketahui sedang berlatih sendirian ditemani pelatih pribadinya di Marbella, Spanyol. 

https://bola.kompas.com/read/2023/05/31/22300078/momen-spesial-sandy-walsh--lawan-argentina-pulang-ke-kampung-kakek

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke