Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

PSSI Siap Gelar Kongres Biasa 2023

KOMPAS.com – Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bakal menggelar Kongres Biasa 2023.

Kongres Biasa PSSI akan berlangsung di Hotel Intercontinental, Pondok Indah, Jakarta, pada Minggu (28/5/2023).

Agenda Kongres Biasa PSSI adalah penetapan program dan rencana anggaran PSSI 2023, pengesahan auditor.

Lalu ada juga penerimaan pemberhentian serta perubahan nama dan domisili, penetapan badan yudisial, dan penyempurnaan kode disiplin PSSI.

Nantinya, Kongres Biasa PSSI akan dihadiri oleh Menteri Pemuda dan Olahraga RI, Dito Ariotedjo, perwakilan Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI), dan Komite Olimpiade Indonesia (KOI).

Exco PSSI, Arya Sinulingga, berharap Kongres Biasa PSSI bakal berlangsung tanpa kendala.

“Kami berharap kongres besok akan berjalan aman, sukses, dan lancar, serta bisa menghasilkan keputusan yang dapat dipertanggungjawabkan,” kata Arya dikutip dari laman resmi PSSI.

“Saya juga menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada seluruh delegasi dan sejumlah undangan lainnya yang berkenan hadir,” tambah dia.

Kongres Biasa PSSI bakal diikuti oleh 87 delegasi yang mempunyai hak suara. Mereka bisa melakukan registrasi pada Sabtu (27/5/2023).

Ini merupakan kongres biasa pertama bagi pengurus PSSI di bawah kepemimpinan Ketua Umum Erick Thohir.

Adapun sebelumnya, KONI telah resmi melantik pengurus PSSI periode 2023-2027 di Hotel Fairmont, Senayan, Jakarta, Jumat (26/5/2023).

Setelah dilantik, Erick Thohir berharap agar para pihak-pihak lainnya dapat membantu kerja kepengurusan PSSI 2023-2027.

Pasalnya, Erick Thohir menginginkan untuk mengembangkan sepak bola Indonesia agar lebih berprestasi.

“Saya berharap pelantikan hari ini bukan langkah awal atak akhir kita kerja,” ucap Erick Thohir setelah kepengurusan PSSI resmi dilantik.

“Namun, dengan segala hormat, kerendahan hari, seluruh pengurus PSSI yang hadir meminta dukungan Menpora, KOI, KONI, dan cabor lain menciptakan prestasi sebagai tradisi sepak bola,” ujarnya.

https://bola.kompas.com/read/2023/05/27/17500398/pssi-siap-gelar-kongres-biasa-2023

Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Piala Thomas 2024: Jonatan Dikejutkan Lawan, Menang berkat Ubah Pendekatan

Badminton
Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Jadwal Lengkap Semifinal Piala Asia U23 2024, Indonesia Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Semifinal Piala Asia U23 2024, Prediksi Klok Tak Ada yang Mustahil untuk Indonesia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Indonesia Vs Uzbekistan: Keyakinan Pasukan STY Akan Tetap Menyerang

Timnas Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Liverpool Gagal Salip Man City, Sheffield United Degradasi

Liga Inggris
Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Hasil Aston Villa Vs Chelsea 2-2: Gol Dianulir, The Blues Bawa Pulang 1 Poin

Liga Inggris
Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Leverkusen 46 Laga Tanpa Kalah, Xabi Alonso Benar-benar Fenomenal

Bundesliga
Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Juventus Vs AC Milan, Tidak Ada Pemenang

Liga Italia
Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Hasil Lengkap Tim Indonesia di Piala Thomas & Uber 2024

Badminton
Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Hasil Man United Vs Burnley: Gol Penalti Buyarkan Kemenangan MU

Liga Inggris
Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Catat Rekor Apik di Stadion Abdullah bin Khalifa, Modal Indonesia Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

3 Hal yang Harus Dibenahi Indonesia Jelang Vs Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Piala Asia U23 2024: Sananta Kartu AS, Kecepatan Jadi Modal Indonesia

Timnas Indonesia
Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Hasil Sprint Race MotoGP Spanyol 2024: Jorge Martin Menang, Marquez Jatuh

Motogp
Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Hasil West Ham Vs Liverpool 2-2, The Reds Gagal Menang

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke