Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Babak Pertama Indonesia Vs Filipina, Marselino Bawa Garuda Unggul 1-0

KOMPAS.com - Timnas U22 Indonesia unggul 1-0 atas Filipina pada babak pertama pertandingan cabang olahraga sepak bola SEA Games 2023 Kamboja. 

Duel timnas U22 Indonesia vs Filipina pada Grup A SEA Games 2023 berlangsung di Stadion Nasional, Pnom Penh, Kamboja, Sabtu (29/4/2023) sore WIB. 

Timnas U22 Indonesia membuka keunggulan pada menit ke-45 berkat gol Marselino Ferdinan yang memanfaatkan umpan Ilham Rio Fahmi. 

Rangkuman babak pertama

Timnas U22 Indonesia mendapatkan kesempatan untuk mencetak gol pembuka saat pertandingan berusia dua menit. 

Witan Sulaeman di dekat tepi kotak penalti mendapatkan bola dan langsung melepaskan tembakan kaki kanan ke arah gawang Filipina. 

Akan tetapi, upaya Witan belum berbuah gol setelah tendangannya bisa ditepis kiper Filipina, Quincy Julian Boltron Kammerrad. 

Garuda Muda, julukan timnas U22 Indonesia, membangun serangan dari sisi kanan pada menit ke-13 dan memberikan ruang bagi Marselino Ferdinan untuk melakukan tendangan. 

Namun, aksi Marselino Ferdinan masih membentur pemain Filipina dan menghasilkan sepak pojok yang juga belum membuahkan hasil. 

Tekanan Indonesia nyaris menciptakan gol pada menit ke-27 ketika Ananda Raehan melepaskan tembakan dari luar kotak penalti. 

Sayang bagi Indonesia, tendangan Raehan langsung tertuju ke arah Quincy sehinga mudah diantisipasi. 

Filipina memberikan tekanan menjelang babak pertama berakhir. Namun, Ernando Ari dengan tenang keluar dari posnya dan membuang bola menjauh. 

Tak lama setelahnya, Indonesia memastikan keunggulan berkat gol Marselino Ferdinan pada menit ke-45. 

Gol Marselino tercipta dari umpan Ilham Rio Fahmi di sisi kanan penyerangan. Dengan satu sentuhan, Marselino berhasil menjebol gawang Filipina dan membawa Indonesia unggul 1-0.

Susunan pemain Indonesia vs Filipina

Indonesia: 20-Ernando Ari (GK); 3-Ilham Rio Fahmi, 5-Rizky Ridho, 19-Alfreandra Dewangga, 12-Pratama Arhan; 6-Ananda Raehan, 7-Marselino Ferdinan, 10-Beckham Putra; 8-Witan Sulaeman, 9-Muhammad Ramadhan Sananta, 11-Jeam Kelly Sroyer. 

Pelatih: Indra Sjafri. 

Filipina: 1-Quincy Julian Boltron Kammerrad (GK); 2-Santiago Colinas Rublico, 17-Noah River Leddel, 11-Yrick Rapisura Gallantes; 7-Dennis Salazar Chung, 22-Pocholo Arellano Bugas, 13-Jacob Agustin IV Reyes Pena, 14-Gavin Alonzo Muens, 4-Kamil Jaser Rendon Amirul; 53-David Kevin Jurado, 9-Andres Rafael Teves Aldeguer. 

Pelatih: Robert James Gier. 

https://bola.kompas.com/read/2023/04/29/16491058/babak-pertama-indonesia-vs-filipina-marselino-bawa-garuda-unggul-1-0

Terkini Lainnya

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Jadwal Semifinal Championship Series Liga 1, Persib Vs Bali United, Nick Kuipers Intip Peluang Menang

Liga Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Hasil Thailand Open 2024: Gregoria Gugur, 2 Wakil Indonesia ke Semifinal

Badminton
Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Joel Matip dan Thiago Tinggalkan Liverpool

Liga Inggris
Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Upaya FIFA Berantas Rasialisme: Larangan Bertanding hingga Gestur Tangan Menyilang

Internasional
Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Persib Bandung Vs Bali United, Hodak Siapkan Pasukan Sampai Babak Adu Penalti

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia Akan Panggil 2 Pemain Tambahan untuk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Timnas Indonesia
Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Hasil Thailand Open 2024: Langkah Gregoria Terhenti Usai Berjuang Tiga Gim

Badminton
Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Pemain 14 Tahun Pecahkan Rekor Sergio Aguero di Liga Argentina

Liga Lain
Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Pemain Terlupakan Man City Bisa Dapat Medali Juara Premier League

Liga Inggris
Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Kata Manajer Tim Terkait Ujian Madura United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Resmi Diluncurkan, Honor of Kings Gelar Turnamen Esport

Sports
Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Timnas Jerman Panggil 27 Pemain, Nagelsmann Ingin Juara Euro 2024

Internasional
Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Tiga Klub 100 Persen Lolos Club Licensing, Bukti Konsistensi, Sejarah, dan Pelecut Prestasi

Liga Indonesia
Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Xavi Menang dalam Laga Ke-100 Latih Barcelona, Bicara Hasrat Juara

Liga Spanyol
LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

LaLiga Extratime, Kedekatan Sepak Bola Indonesia dan Spanyol

Liga Spanyol
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke