Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Chelsea Vs Real Madrid: Tiga Pemain Kunci Kembali, The Blues Bakal Menggeliat

Thiago Silva, N'Golo Kante dan Kai Havertz ikut latihan pada Senin (17/4/2023). Kehadiran tiga pemain ini diyakini bisa membuat Chelsea lebih menggeliat untuk menguak asa ke semifinal.

Chelsea akan menjamu Real Madrid di Stamford Bridge pada Selasa (18/4) atau Rabu dini hari WIB.

Laga leg kedua ini menjadi hari penghakiman bagi pasukan Frank Lampard di pentas Liga Champions 2022-23.

Hanya kemenangan dengan selisih minimal dua gol membuat The Blues berpeluang lolos ke semifinal kompetisi paling bergengsi antarklub Eropa tersebut.

Pasalnya, Chelsea menghadapi laga ini dengan kondisi defisit dua gol akibat kekalahan 0-2 di Santiago Bernabeu pada tengah pekan lalu. Alhasil, tim London itu harus mengejar ketertinggalan tersebut.

Ya, The Blues harus menang paling sedikit dengan selisih gol dua gol untuk memaksa laga berlanjut ke extra time, bahkan adu penalti.

Andai kurang dari itu, Chelsea tersingkir dan Real Madrid yang berhak maju ke babak empat besar.

Menjelang laga penting itu, kekuatan Chelsea bertambah karena Silva, Kante dan Havertz sudah bergabung.

Tiga pemain ini absen saat Chelsea kalah 1-2 dari Brighton & Hove Albion dalam lanjutan Premier League, Sabtu (15/4).

Lampard selaku pelatih interim, melukiskan, laga akhir pekan tersebut bukan penampilan Chelsea yang sesungguhnya. Ini membuat The Blues menambah panjang daftar tanpa kemenangan menjadi tujuh kali berturut-turut.

Silva dan Kante tampil pada leg pertama melawan Real Madrid. Tetapi setelah itu mereka menepi, yang membuat performa Chelsea kian runyam dan kini menempati peringkat ke-11 Premier League.

Dengan kondisi tersebut, Chelsea hampir pasti tak masuk zona Eropa untuk musim depan. Dengan demikian, satu-satunya cara bisa tampil di Liga Champions 2023-24 adalah juara musim ini.

Namun, kembalinya tiga pemain tersebut disertai kabar tak sedap lantaran Kalidou Koulibaly yang justru absen. Dia mengalami cedera hamstring sehingga tak terlibat dalam latihan pada Senin.

"Dia tidak tersedia untuk pertandingan ini (Brighton atau Real Madrid)," ujar Lampard pekan lalu.

"Cedera hamstring dan itu dalam hitungan minggu, bukan hari."

Artinya, Chelsea kehilangan dua pemain bertahan. Sebab, Ben Chilwell pun dipastikan tak bisa bermain akibat kartu merah pada leg pertama di Madrid.

Saat kalah dari Brighton, Lampard menggunakan empat pemain belakang. Jika komposisi itu dipertahankan, Marc Cucurella atau Cesar Azpilicueta bakal mengisi tempat Chilwell saat Chelsea menjamu El Real.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/17/23500088/chelsea-vs-real-madrid--tiga-pemain-kunci-kembali-the-blues-bakal-menggeliat

Terkini Lainnya

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Sorotan untuk Wasit Laga Timnas Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Respons Shin Tae-yong soal Hasil Drawing ASEAN Cup 2024 Vs Vietnam

Timnas Indonesia
Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Alasan Henderson dan Rashford Tak Masuk Skuad Inggris untuk Euro 2024

Internasional
Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Akses Istimewa Passport Planet Persib Saat Nonton Laga Maung Bandung

Liga Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Jadwal Timnas Indonesia pada Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Fakta Bojan Hodak Empat Kali Final Beruntun, Peluang Juara di Persib

Liga Indonesia
Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Daftar Skuad Inggris untuk Euro 2024: Tanpa Rashford-Henderson, Ada Maguire

Internasional
Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Toni Kroos Pensiun, Ruang Ganti Real Madrid Terguncang

Liga Spanyol
Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Toni Kroos Gantung Sepatu Setelah Piala Eropa 2024

Internasional
Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2024: Vito ke Babak Utama, Sabar/Reza Tersingkir

Badminton
Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Kata David Beckham Usai Klopp Pergi dari Liverpool: Luar Biasa...

Liga Inggris
Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Daftar 34 Pemain Timnas Putri Indonesia untuk Lawan Singapura

Timnas Indonesia
Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Piala AFF 2024, Pelatih Vietnam Sebut Indonesia Kuat, Yakin Menang dan Juara

Timnas Indonesia
Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Respons Media Vietnam Usai Segrup dengan Indonesia di Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Saat Shin Tae-yong Pilih Tak Hadir di Drawing Piala AFF 2024

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke