Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Kata PSSI soal Indonesia Jadi Tuan Rumah Piala Dunia U17

FIFA mencabut Peru sebagai tuan rumah Piala Dunia U17 2023 karena masalah infrastruktur.

"Langkah itu diambil karena ketidakmampuan negara tuan rumah dalam memenuhi komitmen menyelesaikan infrastruktur yang dibutuhkan untuk menggelar turnamen," tulis FIFA.

Selanjutnya, FIFA akan menunjuk tuan rumah baru menggantikan Peru.

Piala Dunia U17 2023 rencananya bakal tetap berlangsung sesuai jadwal semula pada 10 November hingga 2 Desember 2023.

Batalnya Peru menjadi tuan rumah Piala Dunia U17 membuka kesempatan bagi Indonesia.

Sebelumnya, Indonesia juga harus batal sebagai tuan rumah Piala Dunia U20 2023 pada 20 Mei-11 Juni 2023.

FIFA mencoret Indonesia karena situasi terkini. Saat itu, sebelum FIFA mengeluarkan keputusan, memang terdapat penolakan keikutsertaan Israel di Piala Dunia U20.

Selepas Peru batal jadi tuan rumah Piala Dunia U17, Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, pada hari ini berangkat ke Zurich untuk bertemu dengan FIFA.

Menurut juru bicara PSSI, Arya Sinulingga, kepergian Erik Thohir ke FIFA tidak ada kaitannya dengan keinginan menjadi tuan rumah Piala Dunia U17.

"Fokus Pak Erick adalah bagaimana PSSI tidak menjatuhkan sanksi kepada Indonesia. Yang kita khawatirkan adalah FIFA menghukum Indonesia," kata Arya kepada Kompas.com, Selasa (4/4/2023) pagi.

Dalam surat FIFA soal pembatalan Indonesia jadi tuan rumah Piala Dunia U20 pada 29 Maret lalu, FIFA juga menyatakan akan memberikan sanksi. 

"Potensi sanksi terhadap PSSI juga dapat diputuskan pada tahap selanjutnya," tulis FIFA dalam pernyataannya.

Demi terhindar dari sanksi, lanjut Arya, Erick Thohir telah membawa proposal transformasi sepak bola Indonesia.

"Dengan cara seperti itu, semoga FIFA tidak memberikan sanksi kepada Indonesia. Kalau soal lain-lain nantilah. Yang kita utamakan sanksi dari FIFA," tutur dia.

"Kalau kita disanksi, semua mimpi aja. Makanya, kita usahakan FIFA tidak menghukum Indonesia," lanjutnya menambahkan.

Hal senada disampaikan Menpora Dito Ariotedjo. Dito menjelaskan bahwa misi utama Erik Thohir ke FIFA agar Indonesia terhindar dari sanski FIFA.

"Pak Erick dalam perjalanan menemui FIFA. Misi utama memperjuangkan Sanksi ke indonesia tidak ada. Di luar hal tersebut kita menunggu hasil pertemuan Ketum PSSI dengan FIFA. Mari rakyat pecinta sepak bola berdoa bersama," jelas Dito kepada Kompas.com.

https://bola.kompas.com/read/2023/04/04/11112468/kata-pssi-soal-indonesia-jadi-tuan-rumah-piala-dunia-u17

Terkini Lainnya

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Man City Vs West Ham: Pasukan Guardiola Tiap Detik Harus Sempurna

Liga Inggris
Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke