Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Alex Ferguson Sebut Rashford Bukan Striker, Man United Butuh Penyerang

KOMPAS.com - Sir Alex Ferguson menilai bahwa Marcus Rashford bukan striker Manchester United. Dia merasa Setan Merah membutuhkan pencetak gol reguler lainnya.

Sir Alex Ferguson terkesan dengan Marcus Rashford yang tampil garang bersama Manchester United setelah Piala Dunia 2022.

Marcus Rashford telah mencetak 17 gol dari 19 penampilan terakhirnya bersama Man United di berbagai ajang.

Jika ditotal secara keseluruhan, kini sudah membukukan 25 gol dari 38 pertandingan bareng Setan Merah.

Kontribusi terbaru pemain 25 tahun itu terjadi pada final Piala Liga Inggris melawan Newcastle United di Stadion Wembley, Minggu (26/2/2023) malam WIB.

Pada pertandingan tersebut, Man United menang 2-0 atas The Magpies - julukan Newcastle United dan menjadi juara.

Rashford menyumbang gol kedua Man United, yang sebelumnya sempat dihitung sebagai bunuh diri bek Newcastle Sven Botman.

Namun, menurut Sir Alex Ferguson, Man United tidak bisa selalu bergantung kepada Rashford untuk urusan mencetak gol.

Di mata Ferguson, Rashford sejatinya bukan penyerang murni. Dia merasa Man United membutuhkan pencetak gol reguler lainnya untuk meringankan tugas Rashford.

"Saya tidak berpikir bahwa dia (Rashford) adalah seorang penyerang. Dia beroperasi di sisi kiri," kata Ferguson, dikutip dari Sky Sports, Selasa (28/2/2023).

"Dia luar biasa, penyelesaian akhirnya selalu bagus dan tembakannya akurat. Hal penting bagi seorang striker," imbuh Ferguson.

"Dia dalam performa yang bagus. Sayangnya, bagi kami, dia adalah sumber utama gol. Tim membutuhkan pemain lain," ujar pria yang melatih Man United pada rentang 1986-2013 itu.

Man United sejatinya sudah memiliki striker murni bernama Wout Weghorst. Namun, Weghorst baru mencetak satu gol dan statusnya hanya pemain pinjaman sampai akhir musim 2022-2023.

Anthony Martial juga tidak bisa dianalkan karena juru gedor asal Perancis itu sering dibekap cedera.

Menurut rumor yang beredar, Man United berencana memboyong penyerang pada bursa transfer musim panas.

Harry Kane (Tottenham Hotspur) dan Victor Osimhen (Napoli) adalah dua striker yang dikaitkan dengan The Red Devils.

https://bola.kompas.com/read/2023/02/28/10400028/alex-ferguson-sebut-rashford-bukan-striker-man-united-butuh-penyerang

Terkini Lainnya

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

PSSI Ungkap Tanzania Lebih Responsif untuk Laga Uji Coba Timnas Indonesia

Timnas Indonesia
Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Thom Haye Hengkang, Urung Dilatih Robin van Persie di Heerenveen

Liga Lain
Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Imbas Kritik Keuangan Barcelona, Xavi Hernandez Terancam Dipecat

Liga Spanyol
Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Semifinal Persib Vs Bali United, Momen Nick Kuipers Ajak Boxing Mohammed Rashid jelang Pertandingan

Liga Indonesia
Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Venezia Lepas Jay Idzes ke Timnas Indonesia, Meski Berjuang Lebih Dulu

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke