Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Presiden Jokowi Ungkap Hasil Audit Stadion Bola: 5 Rusak Berat

KOMPAS.com - Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengungkapkan hasil audit 22 stadion sepak bola di Indonesia oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Hasil tersebut disampaikan Presiden Jokowi saat meninjau Kawasan 1B, Ibu Kota Nusantara, Kabupaten Penajam Paser Utara, Jumat (24/2/2023). 

Presiden Jokowi mengatakan bahwa 22 stadion sepak bola yang diaudit merupakan venue yang memiliki risiko tinggi untuk penyelenggaraan Liga 1, Liga 2, dan Piala Dunia U20 2023. 

"Sesuai dengan perintah saya kepada Menteri PU untuk mengaudit stadion sepak bola kita. Ada 22 stadion," ucap Presiden dalam keterangan resmi yang diterima Kompas.com. 

"22 Stadion dengan kapasitas kurang lebih 20.000 penonton dengan risiko tinggi selama liga 1 dan Liga 2, serta untuk Piala Dunia U20 2023," kata Presiden Jokowi. 

Hasil audit dan evaluasi yang dilakukan Kementerian PUPR mengungkapkan bahwa lima stadion dinilai rusak berat. 

Empat stadion di antaranya perlu direnovasi dan satu stadion lainnya harus dibongkar. 

"13 stadion rusak sedang perlu direnovasi dan 4 stadion rusak ringan perlu direnovasi ringan," ujar Presiden Jokowi. 

Sementara untuk Stadion Kanjuruhan, Presiden Jokowi mengatakan bahwa saat ini masih sedang dalam tahap perencanaan ulang. 

"Ini baru dalam proses redesign untuk rehabilitasi totalnya," kata Presiden Jokowi. 

https://bola.kompas.com/read/2023/02/24/16271178/presiden-jokowi-ungkap-hasil-audit-stadion-bola-5-rusak-berat

Terkini Lainnya

Arema FC Pilih Apparel Baru demi 'Mengaum' di Liga 1 Musim Depan

Arema FC Pilih Apparel Baru demi "Mengaum" di Liga 1 Musim Depan

Liga Indonesia
3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

3 Fakta Laga Borneo FC vs Madura United, Masih Ada Kesempatan untuk Pesut Etam

Liga Indonesia
Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Link Live Streaming Borneo FC VS Madura United, Kickoff 19.00 WIB

Liga Indonesia
Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Hasil Final Thailand Open 2024, Ana/Tiwi Runner-up

Badminton
Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Cristiano Ronaldo Prediksi Arsenal Tidak akan Juara Premier League Musim Ini

Liga Inggris
Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Maarten Pes Menggila Kontra Rival, Tujuh Penyelamatan bagi FC Dallas

Liga Lain
Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Borneo FC vs Madura United, Jawaban Pelatih Persib Soal Lawan di Final

Liga Indonesia
Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Borneo FC vs Madura United, Strategi Spesial Huistra dan Persiapan Penalti

Liga Indonesia
Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Oxford United Milik Erick Thohir dan Andindya Bakrie Naik ke Divisi Championship

Liga Inggris
Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Marco Reus Traktir Suporter di Laga Terakhir Bundesliga Bersama Dortmund

Bundesliga
Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Exco Diduga Jadi Pemilik Tiga Klub Liga 3, PSSI Diminta Tegas

Liga Indonesia
Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan 'Bench' Bali United

Klarifikasi Ciro Alves soal Selebrasi di Depan "Bench" Bali United

Liga Indonesia
Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Ancelotti Isyaratkan Kroos dan Modric Akan Bertahan di Real Madrid

Liga Spanyol
Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Leverkusen Catat Sejarah, Alonso Bidik Treble dan Rekor Tanpa Kalah

Bundesliga
Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Bali United Akui Persib Main Lebih Bagus, Atmosfer Stadion Jadi Pembeda

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke