Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Keyakinan Menpora jika Terpilih Jadi Waketum PSSI: Piala Dunia U20 Lancar

KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali yakin persiapan Piala Dunia U20 2023 akan berjalan lancar jika dirinya terpilih menjadi wakil ketua umum PSSI periode 2023-2027.

Menurut laporan Antara News, Menpora Zainudin Amali mengutarakan keyakinan tersebut ketika ditemui di GBK Arena, Jakarta, pada Kamis (19/1/2023).

"Ya, semakin lancar (persiapan Piala Dunia U20 jika dirinya menjadi wakil ketua umum PSSI)," kata Menpora Amali di GBK Arena, dikutip dari Antara News.

Menpora Zainudin Amali menilai PSSI memiliki tantangan paling rumit dalam persiapan Indonesia menjadi tuan rumah Piala Dunia U20 2023.

Pasalnya, PSSI selaku induk sepak bola dunia memiliki dua peran sekaligus yaitu sebagai penanggung jawab untuk LOC atau panitia lokal dan prestasi tim nasional.

Hal itu sesuai dengan Keputusan Presiden (Keppres) dan Instruksi Presiden (Inpres) tentang dukungan penyelenggaraan Piala Dunia U20 tahun 2023.

Dalam Keppres dan Inpres tersebut juga dijelaskan adanya peran penanggung jawab infrastruktur dan dukungan yang masing-masing dilimpahkan kepada Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) serta Menpora.

Menpora sebagai penanggung jawab dukungan bertugas membentuk dan mengetuai Indonesia FIFA U20 World Cup 2023 Organizing Committee (INAFOC).

"Yang berat itu LOC dan LOC itu PSSI," ujar Menpora Amali.

Setelah mengutarakan keyakinan terkait persiapan Piala Dunia U20 2023, Menpora Zainudin Amali tak ingin berandai-andai lebih jauh.

Menpora Zainudin Amali meminta masyarakat menunggu hingga dirinya benar-benar terpilih menjadi wakil ketua umum PSSI.

"Nanti saja kalau sudah terpilih," ucap Menpora Amali.

Saat ini, Menpora Zainudin Amali masih berstatus bakal calon wakil ketua umum PSSI periode 2023-2027.

Dia bersaing dengan sejumlah sosok kenamaan di dunia olahraga seperti Azrul Ananda, Bambang Pamungkas, Ponaryo Astaman, dan Ratu Tisha.

Adapun Piala Dunia U20 2023 akan berlangsung di Indonesia pada 20 Mei hingga 11 Juni 2023. Turnamen sepak bola usia muda ini bakal diikuti oleh 24 negara, termasuk Indonesia selaku tim tuan rumah.

Sebanyak enam stadion telah disiapkan untuk menjadi venue pertandingan Piala Dunia U20 2023.

Keenam stadion yang dimaksud adalah Stadion Utama Gelora Bung Karno (Jakarta), Stadion Jakabaring (Palembang), Stadion Si Jalak Harupat (Bandung), Stadion Manahan (Solo), Stadion Gelora Bung Tomo (Surabaya), dan Stadion Kapten I Wayan Dipta (Bali).

https://bola.kompas.com/read/2023/01/20/06000018/keyakinan-menpora-jika-terpilih-jadi-waketum-pssi--piala-dunia-u20-lancar

Terkini Lainnya

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

4 Fakta Indonesia Vs Korsel: Pulangkan Negara Asal, Ambisi STY Tercapai

Timnas Indonesia
Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Timnas U23, Lelaki Muda Kokoh dan Jalur Langit

Internasional
Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya 'Mantra Sakti'

Indonesia ke Semifinal Piala Asia U23, Keyakinan STY Terbukti, Punya "Mantra Sakti"

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke