Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Jadwal Timnas Indonesia Usai Bungkam Kamboja, Tandang Lawan Brunei

KOMPAS.com - Timnas Indonesia mengawali perjuangan di Piala AFF 2022 dengan mengalahkan Kamboja pada Jumat (23/12/2022).

Selanjutnya, timnas Indonesia akan bertandang ke Malaysia untuk menghadapi Brunei Darussalam pekan depan.

Pertandingan timnas Indonesia vs Kamboja dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK).

Tampil di depan puluhan ribu suporter, timnas Indonesia selaku tuan rumah sukses mengalahkan Kamboja 2-1.

Dua gol kemenangan timnas Indonesia dicetak oleh Egy Maulana Vikri (7') dan Witan Sulaeman (35').

Timnas Indonesia sebenarnya berpeluang menang dengan skor lebih besar.

Namun, pasukan Shin Tae-yong terlalu sering membuang peluang emas dan tampak sudah kelelahan sejak menit ke-60.

Salah satu peluang emas timnas Indonesia yang terbuang sia-sia terjadi pada menit ke-48.

Witan Sulaeman ketika itu sukses memotong umpan bek Kamboja kemudian langsung melakukan akselerasi ke kotak penalti.

Pada momen itu, Witan Sulaeman sudah berhadapan langsung dengan kiper Kamboja, Keo Soksela, di kotak penalti tanpa pengawalan.

Witan Sulaeman memutuskan langsung menembak dengan kaki kanan ketika melihat Keo Soksela maju meninggalkan gawang.

Upaya Witan Sulaeman itu tidak membuahkan hasil karena tembakannya melebar ke sisi kanan gawang Kamboja.

Meski berhasil meraih kemenangan, timnas Indonesia tidak beranjak dari peringkat ketiga klasemen Grup A.

Skuad Garuda harus menempati peringkat ketiga karena kalah selisih gol dari Thailand dan Filipina yang secara berurutan berada di papan atas Grup A.

Alasan serupa juga membuat Kamboja harus turun ke peringkat keempat klasemen sementara Grup A.

Dari empat tim di atas, Filipina dan Kamboja sudah menyelesaikan dua pertandingan.

Adapun Brunei Darussalam yang kini duduk di dasar klasemen Grup A juga sudah bermain dua kali.

Selanjutnya, Brunei Darussalam akan menghadapi timnas Indonesia.

Duel Brunei vs Indonesia akan dihelat di Stadion KLFA, Kuala Lumpur, Malaysia pada Senin (26/12/2022) sore WIB.

Laga melawan timnas Indonesia akan menentukan nasib Brunei Darussalam.

Jika kalah dari Witan Sulaeman dkk, Brunei akan langsung tersingkir dari Piala AFF 2022.

Di lain sisi, Shin Tae-yong harus memanfaatkan laga kontra Brunei untuk mengasah penyelesaian akhir pemain timnas Indonesia.

Sebab, setelah melawan Brunei, timnas Indonesia akan melakoni laga berat menghadapi juara bertahan Thailand.

https://bola.kompas.com/read/2022/12/23/20000068/jadwal-timnas-indonesia-usai-bungkam-kamboja-tandang-lawan-brunei

Terkini Lainnya

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Jadwal Final Liga Champions, Dortmund Vs Real Madrid

Liga Champions
Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Hasil Madrid Vs Bayern 2-1 (agg. 4-3), Los Blancos ke Final Liga Champions!

Liga Champions
Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Penyesalan Jose Mourinho Menolak Timnas Portugal

Liga Italia
Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Kata STY soal Rizky Ridho dan Justin Hubner Serta Misteri Elkan Baggott

Timnas Indonesia
Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Saat Eks Liverpool Dukung Guinea Menang Lawan Timnas Indonesia...

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Indonesia Vs Guinea, Shin Tae-yong Sebut Lini Belakang Garuda Muda Nyaris Runtuh

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Shin Tae-yong Ungkap Kondisi Timnas U23 yang Tidak Baik-baik Saja

Timnas Indonesia
Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Shin Tae-yong Berharap Masyarakat Indonesia Dukung Kembali Marselino

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Liga Champions Madrid Vs Bayern, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Tekad Sabar/Reza untuk Tembus Level Elite di Tur ASEAN

Badminton
Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea, Bek Lawan Ungkap Motivasi Besar Hadapi Garuda Muda

Timnas Indonesia
Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Penerima Tongkat Estafet Telah Siap, Maman Abdurahman Tak Punya Beban Lagi Menuju Pensiun

Liga Indonesia
Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Madrid Vs Bayern, Die Roten Berani dan Percaya Diri

Liga Champions
Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Eks Asisten Pelatih Timnas Indonesia Tak Kaget Garuda Pertiwi Kewalahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Indonesia Vs Guinea: Apa Pun, Tetap Dukung Garuda Muda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke