Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Rumput Lapangan Belum Standar FIFA, Kualitas GBT Dipertanyakan

GBT dinilai Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) belum memiliki kualitas standar sepak bola menjelang Piala Dunia U20 2023.

Ini memicu pertanyaan dari Sekretaris Komisi C Bidang Pembangunan DPRD Kota Surabaya, Agung Prasodjo.

Dia tampak heran karena rumput GBT dinilai belum berstandar FIFA.

Padahal, Pemkot Surabaya telah menghabiskan anggaran ratusan miliar rupiah untuk persiapan Piala Dunia U20 2023.

"Bukankah pembangunannya (GBT) untuk memenuhi standar FIFA? Lalu, kenapa saat ini kualitasnya masih dianggap belum memenuhi standar FIFA?" kata Agung dilansir dari Antara.

Menurut dia, kontraktor pelaksana pembangunan GBT harus bertanggung jawab, termasuk rumput Stadion Gelora 10 November (GN10) yang jauh dari standar FIFA.

Hal tersebut perlu ditekankan lagi agar penyelenggaraan Piala Dunia di Surabaya pada 2023 bisa maksimal.

Pihaknya juga meminta Pemkot Surabaya melakukan audit ulang pekerjaan kontraktor pelaksana GBT, GN10, dan lapangan THOR.

Lalu, agar tidak menghambur-hamburkan uang lagi, pihaknya berharap upaya perbaikan stadion mendatang mendapatkan pendampingan dari PSSI dan AFC.

"Semua itu agar bisa memenuhi kualifikasi yang diharapkan oleh FIFA," ujar Agung.

Adapun perwakilan FIFA melakukan inspeksi kedua di Gelora Bung Tomo pada Sabtu (24/9/2022).

Dari situlah FIFA menilai bahwa rumput GBT perlu ditingkatkan lagi kualitasnya.

"Jadi, kemarin (Sabtu) dua tim dari FIFA. Satu tim meninjau infrastruktur dan tim kedua mengecek di lapangan," kata Kepala Dinas Kebudayaan, Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Disbudporapar) Surabaya, Wiwiek Widayati. 

"Kami harus mengoptimalkan kembali perawatannya sehingga rumput memiliki kualitas yang standar untuk sepak bola," ucap Wiwiek Widayati.

Di sisi lain, FIFA juga mengapresiasi GBT seperti fasilitas Venua Operation Control (VOC) yang telah berstandar tinggi, dan pembangunan jalan akses menuju venue.

https://bola.kompas.com/read/2022/09/26/15200028/rumput-lapangan-belum-standar-fifa-kualitas-gbt-dipertanyakan

Terkini Lainnya

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Persib Vs Bali United: Teco Nyaman, Tak Lagi Main di Lapangan Latihan

Liga Indonesia
Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Como 1907 Proyek “1 Miliar Dollar”, Bos Hartono Tak Kejar Gengsi

Liga Italia
Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Kevin Sanjaya Pensiun, Kesedihan Besar Oma Gill, Minions Akan Dirindukan

Badminton
Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia Vs Irak: Kick Off Berubah, Permintaan dari Shin Tae-yong

Timnas Indonesia
Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Kronologi Hari Terakhir Allegri di Juventus: Pimpin Latihan Pagi, Sore Dipecat

Liga Italia
Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Ketum PSSI soal Elkan Baggott: Tak Mau Menghakimi, Yakin Nasionalisme Masih Ada

Timnas Indonesia
Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Como Promosi ke Serie A, Fabregas Tepati Janji Bawa Skuad Liburan

Liga Italia
Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Jadwal Thailand Open 2024, Dua Wakil Indonesia Berburu Tiket Final

Badminton
Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Man City Vs West Ham: Guardiola Minta Man City Bermain Seperti Lawan Tottenham

Liga Inggris
Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si 'Bodyguard' Zidane

Juventus Pecat Allegri, Angkat Paolo Montero Si "Bodyguard" Zidane

Liga Italia
Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Jadwal Siaran Langsung Persib Vs Bali United di Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Al Nassr Vs Al Hilal: Ronaldo Assist, Mane Picu Penalti, Laga Seri

Internasional
Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Juventus Pecat Massimiliano Allegri, Dua Hari Usai Juara Coppa Italia

Liga Italia
Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Hoffenheim Vs Bayern Muenchen, Laga Terakhir Tuchel dengan Die Roten

Bundesliga
Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Persib Vs Bali United, Wasit VAR Diharapkan Fair

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke