Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Timnas Indonesia Vs Curacao Batal di JIS, Pakansari dan Patriot Jadi Opsi

KOMPAS.com - FIFA Matchday antara timnas Indonesia dan Curacao batal digelar di Jakarta International Stadium (JIS). Stadion Pakansari dan Stadion Patriot pun jadi opsi pengganti. 

Laga uji coba timnas Indonesia vs Curacao pada FIFA Matchday dijadwalkan berlangsung dua kali, yakni pada 24 dan 27 September 2022. 

Duel pertama timnas Indonesia vs Curacao pada FIFA Matchday akan digelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, sedangkan uji coba kedua semula direncanakan bergulir di JIS. 

Akan tetapi, PSSI hari ini mengumumkan bahwa hanya GBLA yang dipastikan menjadi salah satu venue FIFA Matchday. 

Sementara itu, timnas Indonesia dan Curacao batal menggunakan JIS pada laga kedua uji coba FIFA Matchday. 

PSSI menjelaskan bahwa JIS belum layak untuk menggelar FIFA Matchday. 

Dikutip dari situs resmi PSSI, infrastruktur JIS mulai dari area parkir, akses jalan menuju stadion, area drop off tim, hingga perimeter tribune masih belum sesuai standar.

Sebagai contoh, area parkir JIS hanya mampu menampung sekitar 800 unit kedaraan roda empat. PSSI menilai hal itu sangat riskan mengingat kapasitas JIS mencapai 80 ribu penonton.

Berdasarkan hasil inspeksi itulah PSSI enggan memaksakan menggelar pertandingan timnas Indonesia vs Curacao di JIS untuk menghindari catatan FIFA.

Faktor lain yang membuat laga timnas Indonesia vs Curacao "terpaksa" dipindah adalah biaya sewa JIS terlampau mahal.

"Sehingga untuk menggelar sebuah pertandingan FIFA Matchday yang mengundang animo penonton sangat banyak maka perlu dilakukan simulasi terkait jumlah penonton mulai dari 25%-50% - 75%-100% dari perhitungan maximum safety capacity,’’ kata Sekjen PSSI Yunus Nusi.

''Di samping itu terkait dengan plafon yang rendah karena bus tidak bisa masuk, bisa jadi bus tim tamu dan tim tuan rumah berhentinya di area umum, tidak di area sebagaimana mestinya yang sudah diatur. Kalau kita paksakan pasti akan menjadi catatan FIFA,’’ ujar Yunus menambahkan.

Saat ini, PSSI sedang mempersiapkan Stadion Pakansari (Bogor) dan Stadion Patriot (Bekasi) sebagai opsi pengganti JIS untuk menggelar laga timnas Indonesia vs Curacao. 

Terkait laga uji coba tersebut, Shin Tae-yong selaku pelatih timnas Indonesia masih belum merilis daftar pemain yang akan dipanggil.

Di lain sisi, timnas Curacao sudah dipastikan akan memboyong total 40 pemain ke Indonesia. Salah satu pemain timnas Curacao yang akan terbang ke Indonesia adalah mantan penggawa Newcastle United, Vurnon Anita. 

https://bola.kompas.com/read/2022/09/09/16000078/timnas-indonesia-vs-curacao-batal-di-jis-pakansari-dan-patriot-jadi-opsi

Terkini Lainnya

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

3 Poin yang Harus Dilakukan Timnas U23 Jelang Lawan Uzbekistan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Piala Asia U23 2024, Pengamat Soroti Mental Pemain Indonesia Saat Bekuk Korsel

Timnas Indonesia
Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Ernando Sukses Eksekusi Penalti di Piala Asia U23, Trik dari Pelatih

Timnas Indonesia
Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Thomas Cup 2024, Fajar/Rian Enggan Terbebani Status sebagai Ujung Tombak

Badminton
Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Pelatih Persik Dukung Timnas U23 Indonesia, Senang Lihat Jeam Kelly Sroyer

Liga Indonesia
Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Pensiun Usai Thomas Cup 2024, Momota Bakal Rindu Ginting-Axelsen

Badminton
4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

4 Fakta Persebaya Vs Persik, Bajul Ijo Tak Mau Lagi Disakiti Mantan

Liga Indonesia
Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Pengamat Malaysia Sebut Timnas U23 Indonesia Main Tanpa Rasa Takut

Timnas Indonesia
Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Hasil New England Vs Inter Miami 1-4: Dikejutkan Gol 37 Detik, Messi Mengamuk

Liga Lain
Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Aji Santoso Sebut Prestasi Timnas U23 Indonesia Bukan karena Keberuntungan

Timnas Indonesia
Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Berjaya di Eropa, Sayu Bella Raih Kemenangan Balap Sepeda untuk Kedua Kalinya

Sports
Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Mo Salah Ribut dengan Klopp: Akan Ada Api jika Saya Berbicara

Liga Inggris
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke