Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Arema FC Vs Barito Putera, Kata Evan Dimas soal Mantan

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC akan melawan Barito Putera pada babak 8 besar Piala Presiden yang akan diselenggarakan di Stadion Kanjuruhan Kepanjen, Kabupaten Malang, Sabtu (2/7/2022) sore.

Laga ini menjadi reuni bagi gelandang tengah Arema FC, Evan Dimas Darmono dengan mantan timnya Barito Putera.

Ia pernah menjadi bagian penting tim berjuluk Laskar Antasari saat mengarungi Liga 1 2019 silam.

Tentu banyak kenangan manis yang diukirnya bersama Barito Putera. Terlebih saat bergabung, Evan Dimas sedang berada di puncak dan menjadi idola di sana.

Pertandingan nanti pun akan membuka nostalgia lama. Menurutnya komposisi pemain Barito Putera tidak banyak berubah semenjak ditinggalkan dua tahun silam.

“Ya saya tahu tim Barito Putera tidak banyak berubah dari yang kemarin, Barito Putera tim yang bagus,” ungkap gelandang asal Surabaya.

Namun Evan Dimas menegaskan akan mengesampingkan kenangan manis tersebut.

Ia profesional dan siap memberikan hasil maksimal untuk tim berjuluk Singo Edan. Kemenangan menjadi harga mati baginya pada laga nanti.

“Saya pribadi sudah siap, apalagi kita main di kandang. 3 poin lah (kemenangan),” tegasnya.

Di sisi lain Evan Dimas mendapatkan tugas berat. Sejauh ini Arema FC belum bisa bermain sesuai dengan ekspektasi. Permainan tim dinilai masih belum maksimal ditambah lagi dengan lini depan yang kurang menggigit.

Ia sebagai jendral lapangan tengah diharapkan mampu menjadi poros yang menghidupkan kembali permainan Arema FC.

Untuk masalah tersebut ia menyerahkan sepenuhnya kepada pelatih. Namun ia memastikan tidak akan setengah-setengah untuk tim.

“Setiap pelatih punya metode masing-masing, saya sebagai pemain profesional apa yg diinstruksikan pelatih ya saya jalani,” pungkas mantan pemain Timnas Indonesia.

https://bola.kompas.com/read/2022/07/02/11400028/arema-fc-vs-barito-putera-kata-evan-dimas-soal-mantan

Terkini Lainnya

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Kemenangan Dortmund Kunci 5 Slot Bundesliga di Liga Champions Musim Depan

Bundesliga
Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Hasil Dortmund Vs PSG 1-0: Gol Fullkrug Bawa BVB Menang

Liga Champions
Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Parma Kembali ke Serie A, Jay Idzes Cetak 2 Gol tetapi Venezia Kalah

Liga Italia
Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Borneo FC Singgung Wasit, Alarm Bahaya Jelang Babak Championship Series

Liga Indonesia
Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Perbasi DKI Jakarta Terus Lakukan Perbaikan demi Prestasi

Sports
Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Bali United Harap Jadwal Pasti Championship Series untuk Lawan Persib

Liga Indonesia
Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Jadwal Siaran Langsung Timnas Indonesia Vs Irak di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Eksklusif UFC 301: Drakkar Klose Siap Vs Joaquim Silva, Bertarung demi Keluarga

Sports
Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Hasil Piala Thomas 2024: Leo/Daniel Menang, Indonesia Jadi Juara Grup C

Badminton
Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Hasil Piala Thomas 2024: Jonatan Bawa Indonesia Balik Unggul 2-1 atas India

Badminton
Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Indonesia Vs Irak, Ketika STY Minta AFC Hormati Semua Tim dan Pemain

Timnas Indonesia
Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Evaluasi Febri Hariyadi, Mulai Dapat Kesempatan Lagi di Persib

Liga Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Balas Kekalahan Ginting, Indonesia 1-1 India

Badminton
Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Irak Vs Indonesia, Alasan Shin Tae-yong Fokus Fisik dan Mental Garuda

Timnas Indonesia
Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Rekap Persib di Regular Series, Top Assist - Menit Bermain Terbanyak 

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke