Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Bungkam Tuan Rumah Uzbekistan, Arab Saudi Juara Piala Asia U23 2022

KOMPAS.com - Timnas U23 Arab Saudi sukses merebut gelar juara Piala Asia U23 2022 seusai mengalahkan tuan rumah Uzbekistan di partai final.

Laga final Piala Asia U23 2022 antara Uzbekistan vs Arab Saudi berlangsung di Pakhtakor Markaziy Stadium pada Minggu (19/6/2022) malam WIB.

Pertandingan Uzbekistan vs Arab Saudi berlangsung sangat sengit dan terbuka.

Dari segi penguasaan bola, pertandingan sebenarnya berjalan berimbang dengan Arab Saudi unggul tipis 52 persen.

Namun, serangan Arab Saudi lebih efektif daripada Uzbekistan. 

Tercatat hanya satu tembakan timnas U23 Uzbekistan yang mengarah tepat ke arah gawang atau on target dari total tujuh percobaan.

Di sisi lain, timnas U23 Arab Saudi melepaskan total sembilan tembakan ke arah gawang dengan empat di antaranya tepat sasaran.

Ketajaman itulah yang mengantar timnans U23 Arab Saudi sukses mengalahka Uzbekistan dua gol tanpa balas.

Arab Saudi membuka keunggulan lewat gol Ahmed Alghamdi pada menit ke-48. 

Ahmed Alghamdi mencetak gol indah lewat tendangan keras dari luar kotak penalti.

Tepat pada menit ke-78, Arab Saudi sukses menggandaka keunggulan berkat aksi Feras Albrikan yang memanfaatkan umpan T. Alammar.

Pada 10 menit terakhir pertandingan, Arab Saudi memilih bertahan di wilayah sendiri untuk menjaga keunggulan.

Arab Saudi pada akhirnya keluar sebagai juara Piala Asia U23 2022 setelah skor 2-0 untuk keunggulan mereka bertahan hingga peluit panjang.

Ini adalah keberhasilan pertama Arab Saudi meraih gelar juara Piala Asia U23.

Pencapaian terbaik Arab Saudi di Piala Asia U23 sebelumnya adalah dua kali runner up pada edisi 2013 dan 2020.

Pada Piala Asia U23 2020, Arab Saudi harus puas menjadi runner up setelah takluk 0-1 dari Korea Selatan di laga final yang berlangsung sampai babak perpanjangan waktu.

Adapun kekalahan dari Arab Saudi menggagalkan misi Uzbekistan menjadi tim pertama yang berhasil meraih dua gelar Piala Asia U23.

Sebelumnya, Uzbekistan sudah pernah menjadi juara Piala Asia U23 pada edisi 2018 yang berlangsung di China.

Berikut adalah daftar juara Piala Asia U23:

2013: Irak (masih U22)

2016: Jepang

2018: Uzbekistan

2020: Korea Selatan

2022: Arab Saudi

https://bola.kompas.com/read/2022/06/19/22125408/bungkam-tuan-rumah-uzbekistan-arab-saudi-juara-piala-asia-u23-2022

Terkini Lainnya

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Kesulitan Pelatih Persib soal Championship Series Liga 1 Ditunda

Liga Indonesia
Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Bayern Vs Madrid, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Jadwal Final dan Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Indonesia Kalah dari Uzbekistan, VAR Tak Bisa Disalahkan

Timnas Indonesia
Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Perjuangan PSS Lolos Degradasi Bekuk Persib, Sang Penentu Emosional

Liga Indonesia
Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Erick Thohir Sebut Calvin Verdonk-Jens Raven dalam Proses Naturalisasi

Timnas Indonesia
PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

PSS Vs Persib, Saat Pelapis Maung Kandas 10 Pemain Elang Jawa

Liga Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Indonesia Vs Uzbekistan: Jangan Kecilkan Perjuangan Garuda, Tetap Dukung

Timnas Indonesia
Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Tim Piala Uber Indonesia Siap Hadapi Jepang dengan Kekuatan Penuh

Badminton
Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Hasil Lengkap Liga 1: RANS Nusantara Jadi Tim Terakhir yang Degradasi

Liga Indonesia
Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Hasil Persija Vs PSIS 2-1, Macan Kemayoran Sukses Menang di Kandang

Liga Indonesia
Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Hasil PSS Vs Persib, Maung Bandung Kalah, Super Elja Selamat

Liga Indonesia
Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Kiper Keturunan Belanda Maarten Paes Resmi Jadi WNI

Liga Indonesia
Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Irak Yakin Bisa Kalahkan Timnas Indonesia demi Olimpiade Paris

Timnas Indonesia
Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Bayern Vs Madrid, Satu Paket yang Diperlukan untuk Singkirkan El Real

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke